Kopi Biji Salak, Itu Menyesatkan Karena Bukan Kopi!
Kopi biji salak yang dipamerkan sebagai produk kopi di Surabaya memantik reaksi dari para pegiat kopi. Reaksinya bahkan mengarah ke penolakan, kopi biji salak jelas bukan kopi!
Budiono, pemilik Rumah Sangrai Konak di Wisma Tropodo, Sidoarjo, tegas mengatakan kopi biji salak jelas bukan kopi! Dia tidak layak disebut produk kopi. Bahkan, variannya sekalipun.
"Penyebutan kopi biji salak pada produk itu jelas menyesatkan. Itu sangat tak layak sebagai dinamai kopi," kata Budiono.
Pemilik Rumah Sangrai Konak sekaligus roaster gaek ini mengatakan, penikmat kopi bahkan peminum kopi sekalipun harus mau kembali ke kithohnya kopi. Apa itu kopi?
Secara umum, kata dia, kopi adalah salah satu jenis tanaman yg buahnya dapat diproses menjadi komoditas minuman. Nama tanaman itu dinamakan tanaman kopi. Pohonnya ya disebut pohon kopi. Serta buahnya disebut buah kopi. Sementara minuman yang dihasilkan setelah melalui proses disebut minuman kopi.Kandungan yang ada dan akan terlarut dalam minuman kopi itu salah satunya adalah kafein.
"Kalau ada yg menyebut kopi biji salak atau dari biji buah lain selain kopi saya bilang itu menyesatkan. Sebagai roaster saya menyebut produk itu tak lain adalah arang biji salak atau biji buah lain yang disangrai menyerupai kopi," kata Budiono.
Seperti diberitakan ngopibareng.id, benar-benar ada kopi biji salak. Bahkan kopi biji salak mulai merambah pasaran. Produk dari Minahasa Tenggara, Sulawesi Utara itu dipamerkan dimana-mana lewat jinggel pameran UMKM. Produk kopi biji salak tersebut termasuk dipamerkan di Surabaya. (*)