Kontroversi Wasit dan VAR di Laga Liverpool Vs Brighton
Pelatih Juergen Klopp tak terima dengan hasil kurang memuaskan dari laga Brighton & Hove Albion vs Liverpool di Amex Stadium, Sabtu 28 November 2020 malam WIB. Laga Brighton vs Liverpool berakhir dengan skor imbang 1-1.
Liverpool sempat mencetak gol lebih dari satu, tetapi dianulir oleh wasit Stuart Attwell setelah mengecek Video Assistant Referee (VAR). Kedua gol yang dibatalkan oleh VAR tersebut dialami Mohamed Salah dan Sadio Mane. Pelanggarannya pun sama yakni offside.
Namun begitu, kekesalan Liverpool menjadi memuncak ketika Brigthon mendapat hadiah penalti pada menit 90+3 setelah wasit meninjau VAR. Padahal pada saat itu, Liverpool nyaris mengamankan kemenangan usai unggul 1-0 lewat gol Diogo Jota (60’).
Brighton yang mendapat kesempatan emas untuk menyamakan kedudukan. Pascal Gross yang ditunjuk menjadi eksekutor pun berhasil menjalankan tugasnya dengan baik dan sukses menyamakan kedudukan.
Selain soal hasil, Juergen Klopp tampak tidak senang dengan jadwal padat antara Liga Inggris dengan Liga Champions yang harus dilakoni oleh The Reds, julukan timnya.
Setelah laga ini, Liverpool akan menjalani pertandingan besar lainnya pada pertengahan pekan depan. Klub berjuluk The Reds itu akan bertemu Ajax Amsterdam dalam ajang Liga Champions 2020-2021.
Laga itu sangat penting karena Liverpool membutuhkan poin penuh untuk bisa menjaga peluang lolos ke babak 16 besar. Apalagi persaingannya cukup ketat, di mana Liverpool bersaing dengan Atalanta dan Ajax untuk lolos ke fase berikutnya.
Di sisi lain, penggawa Brighton, Danny Welbeck, mengakui timnya cukup diuntungkan dengan keberadaan VAR.
"Itu adalah salah satu pertandingan di mana kami harus mencoba dan bertahan hingga akhir. Kami tahu kami bisa menciptakan beberapa peluang dan memanfaatkan lini belakang mereka," ujar Welbeck.
"Kami mendapat hadiah penalti dan berhasi kami manfaatkan dengan sangat baik. Mengenai keputusan yang harus diambil dengan VAR, saya rasa itu sudah tepat karena saya mengalami benturan terlebih dulu sebelum mereka mendapatkan bola," sambung dia.