Konser Deep Purple di Solo 10 Maret, Cek Harga Tiketnya
Grup band rock legendaris Deep Purple akan menggelar konser di Edutorium UMS, KH Ahmad Dahlan Solo, 10 Maret 2023. Rajawali Indonesia selaku promotor konser akan menjual 9 ribu tiket.
Tiket presale sudah bisa didapatkan, Minggu 15 Januari besok. Hanya satu hari mulai pukul 09.00 WIB di deeppurpleindonesia.com. Sedangkan untuk tiket reguler akan dijual, Selasa 17 Januari sekitar pukul 09.00 WIB. Bocoran harga tiketnya mulai dari Rp500 ribu hingga Rp2 juta.
Untuk tiket ada beberapa kategori yakni Festival, Green B, Green A, Purple, dan Super Purple. Khusus untuk tiket kategori purple dan super purple, bisa diperoleh hanya melalui reservasi.
Indonesia menjadi satu-satunya negara di kawasan Asia Tenggara yang dikunjungi oleh Deep Purple sebelum bertolak ke Jepang. Konser di Solo ini juga sebagai rangka world tour Deep Purple dan juga hadiah untuk HUT ke-50 God Bless. Kedua grup rock itu terakhir manggung bersamaan di Stadion Gelora Bung Karno, pada 4-5 Desember 1975 silam.
Film Dokumenter God Bless
Kejutan God Bless lainnya ialah mempersiapkan buku biografi. Buku tersebut ditulis oleh Denny MR selaku wartawan sekaligus pengamat musik senior. Tak berhenti sampai situ, God Bless juga akan merilis film dokumenter yang akan menampilkan kisah di balik layar ketika mereka menyelenggarakan konser Deep Purple di Jakarta pada 1975. Tentunya termasuk insiden mengerikan di Hotel Sahid Jaya ketika kru Deep Purple, Patsy Collins, tewas akibat terjatuh di lubang lift setinggi 8 meter.
Terakhir, God Bless juga akan merilis album baru yang berisi lagu-lagu lama mereka. Keunikan album ini nantinya akan diinterpretasi ulang dengan balutan orkestra dan direkam bersamaan dengan Czech Symphony Orchestra.
Advertisement