Kisah Andien Bikin Album Indie saat Hamil
Jakarta: Penyanyii Andien meluncurkan album indie keduanya bertitel Metamorfosa. Ternyata di balik album yang mengisahkan perubahan hidupnya itu dibikin dengan susah payah. Sebab, album itu dimulai saat dia sedang hamil.
Padahal, aku Andien, saat hamil dia kesulitan mengatur suasana hati. "H-3 lahiran, susahnya mengatur mood. Waktu itu proses rekaman cepat. Nemuin mood-nya susah," kata Andien di Jakarta.
Apalagi saat usia kehamilannya masuk bulan keenam. ''Engap-engapan. Napas pendek,'' tuturnya. Karena kehamilan itu, album yang dirili kali ini molor panjang dari rencana semula.
Andien mengisahkan, pembuatan album sebenarnya ia rencanakan selesai di akhir tahun 2016. Namun harus tertunda karena berbagai alasan.
"Aku bilang ke Nikita Dompas, kita selesaikan albumnya, dari bulan pertama, sampai bulan ke lima. Pokoknya lima bulan, setelah itu keluar albumnya di akhir tahun 2016," kata Andien.
"Ternyata Tuhan berkata lain. Pekerjaan bisa molor sampai 2017. Tantangan sendiri adalah timeline, aku kira ada waktu lowong, enggak taunya enggak," sambung dia.
Menurut ibunda dari Anaku Askara Biru itu, album ini menggambarkan perubahan hidupnya dari masa awal karir hingga kini yang menyandang peran sebagai istri sekaligus ibu.
"Dalam 17 tahun ini, setiap album ada ciri khasnya. Ini sebuah statement buat gue. Seperti kembali ke early years, tetapi dengan cerita berbeda, pemahaman berbeda," ujarnya.
"Tentu saja, dengan segala pendewasaan atau proses yang sudah gue jalani selama ini, baik di musik maupun di luar musik. Juga menjadi bentuk rasa syukur atas perjalanan hidup dan karir yang telah gue lalui," imbuh pelantun "Gemintang" itu.
Album ketujuh ini terdiri dari 11 lagu yang kental nuansa jazz dan soulful antara lain "Belahan Jantungku", "Indahnya Dunia", "Warna", "Biru", "Askara", "Metamorfosa", "Sayangku" dan "Pelita".
Karena digarap secara indie, Andien dan tim harus belajar mengerjakannya sendiri, tanpa bergantung pada label musik mayor.
"Ini karya indie yang kedua, bisa dibilang pertama kali gue mikirin dari A sampai Z," kata Andien. Sebelumnya, dia pernah mengeluarkan album indie berjudul "Bisikan Hati" pada tahun 2000. (ant/azh)
Advertisement