Kiper Timnas U-20 Beberkan Kriteria Pemain Pilihan Shin Tae-Yong
Penjaga Gawang Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-20, Aditya Nugraha mendapat panggilan pemusatan latihan di Jakarta pada 25 Agustus 2022 dalam rangka persiapan kualifikasi Piala Asia U-20.
Selama pemusatan latihan, Adit mendapatkan porsi latihan yang berbeda dari Shin Tae-Yong dibandingkan saat di Persebaya Surabaya. Bahkan pada awal dilatih juru taktik asal Korea Selatan tersebut, Adit merasa kaget.
“Pertama kaget, kalau cara melatih Shin Tae-Yong itu lebih keras dan disiplin,” ujarnya pada Sabtu, 24 September 2022.
Adit mengatakan bahwa Shin Tae-Yong adalah sosok pelatih yang mengutamakan pemain dengan kekuatan fisik yang mumpuni. Sehingga mulai dari pola makan hingga keseharian pemain dipantau.
“Soalnya dia (Shin Tae-Yong) lebih suka fisik yang kuat dan tenaga yang kuat. Dia juga lebih mengutamakan positioning,” katanya.
Bahkan ketika bergabung kembali latihan di Persebaya Surabaya, Adit tetap mendapatkan tugas latihan khusus untuk terus meningkatkan kelincahannya.
“Dari Timnas ada pekerjaan rumah khusus, terutama melakukan skeeping dan kelincahan kaki,” ujarnya.