Kiper Arsenal Ditempeleng Richarlison, Ditendang Suporter Hotspur
Kiper Arsenal Aaron Ramsdale ditendang suporter Tottenham Hotspur seusai derby London Liga Primer Inggris 2022/2023. Sang penjaga gawang dinilai merayakan kemenangan The Gunners, julukan Arsenal dengan cenderung provokatif. Salah seorang pendukung Tottenham Hotspur tiba-tiba muncul di dekat gawang. Dia menaiki papan iklan dan kemudian menendang kiper asal Inggris itu.
Laga itu berlangsung di Tottenham Hotspur Stadium pada Minggu 15 Januari 2023 malam waktu Indonesia. The Gunners sukses meraih kemenangan dengan cukup nyaman di sini. Mereka menang dengan skor 2-0. Ini kali pertama mereka mendulang tiga poin penuh di markas Tottenham Hotspur sejak 2014.
Setelah wasit meniup peluit akhir, Aaron Ramsdale lompat kegirangan. Namun ada momen ketika dia terlihat tertawa meledek kepada penyerang Tottenham Hotspur, Richarlison.
Penyerang Brasil itu pun langsung menghampiri Aaron Ramsdale dan menempeleng kepalanya. Sambil diberi penjagaan ketat steward (pihak keamanan), Aaron Ramsdale lanjut jalan menuju pinggir lapangan untuk mengambil botol minumnya dan sarung tangan.
Apesnya, suporter Tottenham Hotspur juga memberikan ganjaran untuk sang kiper. Begitu Aaron Ramsdale membungkuk untuk mengambil sarung tangan, tiba-tiba sebuah tendangan mengenai punggungnya. Steward kecolongan.
SPURS FAN KICKED RAMSDALE!!!!! 😳
— Barstool Football (@StoolFootball) January 15, 2023
https://t.co/IvwnhLTD7z
Beberapa suporter lainnya tampak marah sambil memaki-maki kiper berusia 24 tahun itu.
Momen itu hampir saja berubah ricuh saat beberapa pemain Arsenal ikut terpancing emosi menghampiri sisi tribun. Beruntung ada pihak keamanan yang menghalangi.
"Para penggemar Spurs memberi saya beberapa (provokasi) di babak kedua. Saya mengembalikannya. Kemudian seorang penggemar melompat dan memberi saya sedikit pukulan di punggung. Itu memalukan karena ini hanya permainan sepakbola,” ucap Aaron Ramsdale setelah laga dikutip akun Eurofoot.
Aaron Ramsdale sendiri menjadi salah satu pahlawan Arsenal pada laga tersebut. Ia melakukan tujuh penyelamatan sepanjang laga, termasuk beberapa yang krusial dari Harry Kane dan Son Heung-min.
Petaka bagi tuan rumah terjadi di babak pertama tatkala kiper mereka, Hugo Lloris mencetak gol bunuh diri di menit ke-14. Kemudian gol kedua The Gunners dicetak Martin Odegaard (36’).
Advertisement