Quick Count Pilgub Jatim, Khofifah Unggul Sementara Versi Dua Lembaga Survei
Pasangan Khofifah Indar Parawansa-Emil Dardak untuk sementara unggul versi quick count yang diadakan oleh Litbang Kompas dan Charta Politika.
Versi Litbang Kompas, pasangan Khofifah Emil Dardak sudah mengantongi 58, 51 persen suara. Sementara urutan kedua Tri Rismaharini dan Zahrul Asumta mengantong suara 32,74 persen. Sedangkan pasangan Luluk Nur Hamidah dan Lukmanul Khakim mengantongi suara 8,76 persen.
Namun, perolehan suara ini masih bisa berubah karena quick count masih belum selesai karena hitung cepat Litbang Kompas ini masih 76 persen dari data yang masuk. Artinya belum selesai.
Pasangan Khofifah dan Emil Dardak juga unggul sementara versi quick count yang diadakan oleh Charta Politika. Versi lembaga survei ini, Khofifah-Emil mengantongi suara 57,86 persen. Urutan kedua, pasangan Risma-Zahrul Asumta atau yang akrab dipanggil Gus Han dengan perolehan suara 33,75 persen. Sedangkan suara untuk pasangan Luluk Nur Hamidah dan Lukmanul Khakim mengantongi suara 8,39 persen.
Namun, perolehan suara ini masih bisa berubah karena quick count masih belum selesai karena quick count Charta Politika ini masih 66 persen data yang masuk saat berita ini dibuat. Artinya masih belum selesai.
Advertisement