Khawatir Terjadi Longsor, Jalur Trenggalek - Ponorogo Ditutup
Jalur Trenggalek - Ponorogo tepatnya di KM 16 Dusun Pacar, Desa Nglinggis Kecamatan Tugu, Trenggalek kembali ditutup, setelah, Jumat, 9 November 2018 pagi dibuka.
Penutupan jalur tersebut dilakukan oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Trenggalek karena alasan cuaca hujan deras menimpa kawasan tersebut.
Kepala BPBD Kabupaten Trenggalek, Joko Rusiyanto dalam pernyataannya di akun media sosail BPBD Trenggalek menyebut penutupan jalur tersebu dilakukan sejak sore sekitar pukul 14.30 WIB.
"Tadi di kawasan Dusun Pacar diguyur hujan dengan intensitas tinggi. Jalan
Raya Trenggalek - Ponorogo KM 16 terpaksan ditutup karena sangat membahayakan para pengendara," katanya.
Sebelumnya, jalur yang menghubungkan Kabupaten trenggalek dengan Ponorogo ini ditutup total menyusul longsor yang terjadi pada Kamis, 8 November 2018 lalu.
Longsor tersebut sempat menimpa sebuah truk bernopol AG 8230 UI yang menyebabkan tertimpa reruntuhan batuan. Untuk mengevakuasi, dua unit alat berat diterjunkan ke lokasi kejadian.
"Alhamdulillah kendaraan sudah bisa dievakuasi. Untuk jalur Trenggalek-Ponorogo sekitar pukul 09.00 tadi sempat dibuka. Tapi untuk nanti malam jalur ditutup kembali karena cuaca hujan terus dan sangat membahayakan pengguna jalan." katanya.
Berikut Video Longsor di KM 16 Jalur Trenggalek - Ponorogo Dusun Pacar, Desa Nglinggis, Kecamatan Tuga yang terjadi empat hari yang lalu.
Advertisement