Ketua Kwarcab Tuban: Pramuka Tidak Ada Politik Praktis
Menghadapi tahun politik saat ini, Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Tuban, Kacuk Karsono memastikan bahwa organisasi pramuka tidak terlibat dalam politik praktis.
Hal itu diungkapkan oleh Kacuk Karsono usai pelaksanaan upacara Peringatan Hari Pramuka ke-62 yang diselenggarakan di Alun-alun Kabupaten Tuban, Senin 14 Agustus 2023. "Tidak ada, Pramuka tidak ada politik praktis," terang purnawirawan TNI tersebut.
Lebih lanjut, Kacuk menegaskan dalam setiap kegiatan kepramukaan, para pembina pramuka tidak pernah menyampaikan apa yang berkaitan dengan politik.
Sebab, selama ini organisasi pramuka berpegang teguh Undang-undang Nomor 12 Tahun 2010 tentang pramuka yang tidak boleh terlibat politik praktis.
"Saya tidak pernah menyampaikan dalam kegiatan pramuka soal politik. Sesuai profesional saja, yaitu mendidik pramuka," tandasnya.
Kacuk berharap, ke depan gerakan pramuka Tuban selalu membangun kebersamaan dalam membentuk mental serta sifat gotong-royong yang saat ini sudah mulai luntur.Politik dan Pemerintahan