Ketua DPRD Jatim Aktif di Instagram, Usai Rumahnya Digeledah KPK
Kusnadi, Ketua DPRD Jatim sekaligus Ketua DPD PDIP Jatim, biasanya komunikatif dengan awak media ini mendadak 'pendiam'. Ini terjadi sejak Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah menggeledah rumahnya di Lamongan maupun di Surabaya. Bahkan, kantor swastanya juga telah diobok-obok penyidik KPK.
Diberitakan sebelumnya, Selasa sampai Rabu, 17-18 Januari 2023, penyidik KPK telah selesai melakukan bagian dari upaya paksa berupa penggeledahan pada tiga lokasi berbeda di wilayah Jawa Timur.
Selain rumah Kusnadi, KPK juga menggeledah rumah Wakil Ketua DPRD Provinsi Jatim Iskandar dan rumah kediaman Pj Sekda Provinsi Jatim Wahid Wahyudi. Penggeledahan ini diduga terkait kasus korupsi dana hibah, yang sebelumnya menyeret Wakil Ketua DPRD Jatim, Sahat Tua Simanjuntak.
“Selanjutnya ditemukan dan diamankan bukti antara lain berbagai dokumen dan bukti elektronik yang memiliki keterkaitan dengan penganggaran dana hibah,” kata Ali Fikri, Kabag Pemberitaan KPK melalui rilisnya kepada awak media.
Analisis dan penyitaan terhadap bukti-bukti tersebut segera dilakukan yang nantinya segera dikonfirmasi kembali pada para pihak yang dipanggil sebagai saksi.
Kusnadi Muncul di Instagram
Kusnadi sendiri tiba-tiba muncul di sosial media Instagram pribadinya @_kusnadi. Dia mengucapkan Selamat Hari Raya Imlek. Unggahan yang sama juga muncul di Insta story.
Sebelumnya, Kusnadi mengunggah foto dirinya sedang berkegiatan di DPRD Provinsi Jawa Timur. "Alhamdulillah @dprdjatim mengawali tahun 2023 dengan Rapat Paripurna Masa Persidangan I Tahun Sidang 2023 DPRD Provinsi Jawa Timur".
Pembacaan Keputusan Pimpinan DPRD atas Tindak Lanjut Hasil Evaluasi Menteri Dalam Negeri tentang APBD T.A. 2023;
Laporan Kinerja Pimpinan DPRD Tahun 2022;
Pandangan umum Fraksi-Fraksi terhadap Raperda tentang Pengembangan dan Perlindungan Pertembakauan di Jawa Timur;
Laporan Dapil I s/d XIV atas Hasil Reses III Tahun 2022.
Bismillah bekerja secara optimal, serta menjaga amanah rakyat Jawa Timur.
Akun Instagram Kusnadi memiliki 4.442 pengikut. Dikutip dari biodatanya, Kusnadi, S.H., M.Hum. Statusnya sebagai public figure, Ketua @dprdjatim, Ketua @pdiperjuanganjatim. Ia juga mempunyai tagline #SolidBergerak dan #BersamaPakKus. Kanal YouTube miliknya youtu.be/jc7cpziuds0.
Dihimpun dari berbagai sumber, Kusnadi memimpin PDIP Jatim dua periode, yakni 2015-2019 dan 2019-2024.
Advertisement