Kepergok Curi Pupuk Perkebunan, Pria di Kediri Dipolisikan
Seorang pria nekat berusaha mencuri pupuk di Perkebunan Nusantara X Dusun Sumberlumbu Desa Margourip, Kecamatan Ngancar, Kabupaten Kediri, tertangkap.
Terduga pelaku berinisial RH, 37 tahun, warga Dusun Sumberlumbu Desa Margourip Kecamatan Ngancar. Kapolsek Ngancar AKP Chardi Kukuh Wicaksono mengatakan, RH saat ini dimintai keterangan guna pemeriksaan lebih lanjut.
"Dari keterangan RH pada saat melakukan aksinya tidak sendirian dan dibantu oleh temannya yang saat melarikan diri," kata AKP Chardi Kukuh, Rabu 24 Mei 2023.
Tertangkapnya RH berawal dari kecurigaan satpam Perkebunan Nusantara X. Pada saat itu, Sabtu 20 Mei 2023, malam, satpam sedang melakukan patroli untuk mengantisipasi terjadinya hal yang tidak diinginkan.
Satpam Perkebunan Nusantara X melakukan patroli di area gudang penyimpanan pupuk.
"Pada saat itu saksi satpam ini memergoki RH dan dua temannya sedang menaikkan pupuk di kendaraan sepeda motor. Di antaranya dua pupuk satu sepeda motor, dan satu pupuk sepeda motor," terang AKP Chardi Kukuh.
Mendapati pupuk di gudang dicuri, Satpam tersebut langsung berteriak maling sambil mengejar para pelaku. Apesnya, RH yang pada saat itu tidak bisa melarikan diri akhirnya tertangkap basah oleh satpam itu.
"Terduga pelaku RH kami amankan dan dimintai keterangan. Kami langsung melakukan penyelidikan untuk mencari barang bukti pupuk yang disimpan RH hasil curiannya," tutur kapolsek.
Dari hasil penyelidikan itu, petugas unit Reskrim Polsek Ngancar berhasil menemukan 13 sak pupuk. Belasan sak pupuk itu dicuri di tempat yang sama oleh RH dan temannya.
"RH beraksi dua kali bersama temannya yang saat ini kabur. Mereka melakukan aksinya itu pada Kamis kemarin dan Sabtu. Untuk barang bukti 13 sak pupuk belum sempat terjual," ungkap AKP Chardi Kukuh.
Advertisement