Whisnu Sampaikan Bela Sungkawa atas Wafatnya Kepala Bappeda Jatim
Meninggalnya Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Jawa Timur, Rudy Ermawan Yulianto, Selasa, 14 Juli 2020 sekitar pukul 19.30 WIB menambah daftar panjang pejabat pemerintah di Jawa Timur yang meninggal akibat corona.
Sebelumnya, Senin 13 Juli 2020 Kepala DP5A Surabaya Chandra Oratmangun juga dikabarkan meninggal akibat covid-19.
Wakil Walikota Surabaya Whisnu Sakti Buana mengatakan ikut bela sungkawa atas wafatnya Kepala Bappeda Jatim.
"Innalillahi wa inna ilaihi raajiun. Saya kaget dapat kabar ini. Ikut bela sungkawa yang sangat mendalam atas meninggalnya Kepala Bappeda Jatim. Kita bertubi-tubi kehilangan pejabat yang bagus, setelah kemarin bu chandra juga meninggal," kata Whisnu, Selasa 14 Juli 2020 saat ditemui di kelurahan Tenggilis Mejoyo.
Whisnu menambahkan, dengan kepergian dua pejabat itu ia mengaku akan terus mensosialisasikan kepada masyarakat, bahwa covid-19 bukan virus atau penyakit yang sederhana. Masyarakat harus terus taat protokol kesehatan.
"Makanya saya imbau taati protokol covid-19. Pakai masker, cuci tangan pakai sabun, dan lain-lain. Kita akan evaluasi kekurangan kita," katanya.
Advertisement