Kenali Ciri-ciri Wibu dan Otaku
Selebgram Denise Chariesta berkomentar nyinyir saat menanggapi Uya Kuya yang tengah memandikan kucing-kucingnya sendiri di rumah. Dari komentar nyinyir tersebut, kisruh Denise Chariesta dan Uya Kuya semakin memanas. Uya Kuya tak terima ketika Denise Chariesta menyeret anak-anaknya dalam komentar nyinyir sang selebgram. Melalui media sosialnya, Denise Chariesta menyebut anak Uya Kuya wibu dan halu karena menyukai karakter anime.
Tak hanya itu, Denise Chariesta juga mengingatkan anak Uya Kuya untuk memakai deodoran supaya tidak ‘bau bawang’. “Terus ya, lu bilang gue halu. Eh, yang halu tuh anak lu. Anak lu suka wibu-wibu gitu… ngomong-ngomong sama anime-anime gitu, ih aneh banget. Gue aja mentok gue ngobrol sama Cici Coco (anjing), enggak pernah gue ngobrol sama anime-anime gitu cowok, wibu aneh. Terus ya, gue mau ingetin nih anak lu tuh sebelum pake kostum-kostum wibu gitu, jangan lupa pake deodoran. Kalau enggak, bau bawang,” ujar Denise Chariesta.
Nah, Anda sendiri apakah pernah mendengar istilah wibu? Bagimana dengan istilah otaku? Atau, Anda pernah mengetahuinya melalui media sosial. Sebelum Anda memanggil orang lain dengan sebutan itu, maka, Anda harus mengerti dulu apa itu wibu dan otaku. Istilah ini mungkin sebagian orang menganggap sama, tetapi sebutan keduanya memiliki makna yang berbeda.
Wibu
Wibu dalam bahasa Inggris yaitu Weeaboo. Istilah ini muncul pertama kali di komik Perry Bible Fellowship karya Nicholas Gurewitch. Awalnya, Weeaboo tidak memiliki makna apapun. Namun, pada tahun 2000an, sebuah forum online 4Chan ramai menggunakan Weeaboo untuk mengejek orang-orang yang terobsesi pada segala hal yang berbau Jepang.
Orang-orang non-Jepang yang terobsesi berlebihan dengan budaya Jepang, sering dijumpai menyukai anime Jepang, dan mereka akan bergaya seperti layaknya karakter anime favorit (cosplay) serta menggunakan bahasa jepang untuk percakapan mereka sehari-hari.
Istilah Weeaboo dikenal hingga sekarang dan masih populer hingga sekarang. Jadi, jangan heran jika teman kamu, yang cuma hobi nonton naruto, baper kalau kamu anggep dia wibu karena wibu lebih dari sekedar fans anime.
Ciri-ciri Wibu
- Terobsesi dengan budaya Jepang
Para Wibu sangat teropsesi dengan budaya Jepang. Mulai dari cara pandang mereka terhadap negara Jepang. Mereka juga tidak malu berpakaian seperti orang Jepang hingga menggunakan kosakata Jepang seperti ohayo, konichiwa, arigatou hingga gomenasai.
- Pasang karakter anime di media sosial
Biasanya mereka akan menggunakan foto karakter anime favorit untuk foto profil di akun media sosial. Bahkan para Wibu juga kerap nencampurkan nama mereka dengan nama jepang, atau bahkan menggunakan aksara jepang untuk menulis nama mereka.
- Menyukai anime dan budaya Jepang
Suka menonton anime sampai koleksi merchandise yang berkaitan dengan judul anime favorit mereka tersebut seperti action figure, kostum anime, poster, CD dan masih banyak lainnya.
- Anime dan kartun berbeda
Jika diamati, anime dan kartun sesuatu yang tidak ada bedanya, sebab keduanya sama-sama berupa gambar dan animasi, akan tetapi para Wibu menganggap anime dan kartun adalah dua hal yang berbeda.
- Memiliki pasangan khayalan
Biasanya karakter anime atau game itulah yang disebut Wibu pacar khayalan dan disebut waifu atau husbando.
Otaku
Ada yang bilang otaku adalah versi hardcore dari wibu, ada juga yang bilang kalau wibu dan otaku adalah istilah yang sama. Lalu, mana yang benar? Nah, baik otaku maupun wibu, keduanya memiliki arti masing-masing.
Otaku muncul di era tahun 90-an. Istilah ini digunakan bagi orang yang menekuni suatu bidang secara mendalam. Istilah ini bermakna ganda, positif dan negatif, tergantung kepada siapa kamu mengungkapkannya.
Jika ditujukan pada seseorang yang ahli di bidangnya, Otaku menjadi sebuah pujian. Namun, jika ditujukan pada orang yang terlalu fanatik hingga menjadi anti-sosial, Otaku bermaka negatif dan menjadi sebuah ejekan.
Lalu, perbedaan otaku dan wibu adalah otaku fanatik pada satu hal, sedang wibu fanatik pada segala yang berbau Jepang. Jadi, istilah apa yang tepat untuk fans anime? Supaya aman, Anda bisa gunakan Anime Lovers atau Anime Fans.
Advertisement