Kemarin, Surabaya Zona Hijau dan Nihil Penambahan di 10 Provinsi
Pandemi virus Corona masih mewarnai pemberitaan Ngopibareng.id sepanjang Senin, 3 Agustus 2020. Dua peristiwa di antaranya adalah klaim zona hijau Surabaya serta 10 provinsi nihil penambahan Corona.
Surabaya Zona Hijau
Walikota Surabaya Tri Rismaharini dalam rilis yang diterima Ngopibareng.id, mengatakan saat ini kondisi sebaran Covid-19 di Kota Pahlawan menurun. Berdasarkan data Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI, bahwa wilayah Surabaya tingkat penularannya sudah menurun dengan kesembuhan yang terus meningkat.
"Kondisi Surabaya saat ini sudah hijau. Artinya penularannya kita sudah rendah. Lalu yang sembuh juga sudah banyak," kata Risma saat teleconference dengan pedagang serta perwakilan masyarakat yang tinggal di wilayah Kecamatan Gunung Anyar, Minggu 2 Agustus 2020.
Dikutip dari data situs infocovid19.jatimprov.go.id, Senin 3 Agustus 2020, Kota Surabaya masih masuk zona merah yang berstatus risiko tinggi Covid-19. Selain itu, Provinsi Jawa Timur kembali menjadi "penyumbang" kasus Covid-19 baru tertinggi.
Berdasarkan data Kemenkes RI yang diunggah Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Jawa Timur melaporkan 478 kasus corona baru pada hari ini. Dengan demikian, jumlah pasien Covid-19 secara kumulatif di Jawa Timur telah mencapai 22.504 orang. Namun demikian, Jawa Timur juga melaporkan 466 pasien Covid-19 yang dinyatakan sembuh dan 22 orang dilaporkan meninggal pada hari ini.
Menyusul Jatim, ada DKI Jakarta yang pada hari ini melaporkan 472 kasus baru. Selain itu, DKI juga melaporkan 138 pasien sembuh dan 16 korban jiwa atau meninggal dunia.
Selain itu, provinsi lain yang mencatat penambahan kasus tertinggi lain di antaranya Sulawesi Selatan sebanyak 97 kasus baru. Jawa Tengah tercatat sebanyak 95 kasus, Sulawesi Utara sebanyak 57 kasus, dan Jawa Barat tercatat sebanyak 56 kasus.
Secara nasional, jumlah kasus corona mengalami penambahan sebanyak 1.679 pasien pada hari ini. Dengan demikian, jumlah kasus corona di Tanah Air kini telah mencapai angka 113.134 orang.
Pemerintah juga melaporkan 1.262 pasien sembuh. Sehingga, total pasien corona yang telah dinyatakan sembuh di Tanah Air kini telah mencapai 70.237 orang. Sementara itu, jumlah orang meninggal bertambah sebanyak 66. Sehingga, jumlah korban jiwa pandemi corona di Indonesia kini telah mencapai 5.302 orang.
Penambahan Corona di 10 Provinsi Nihil
Ada 10 provinsi yang tidak ada penambahan kasus positif corona, pada Senin 3 Agustus 2020. Berdasarkan laporan dari Satgas Percepatan Penanganan Covid-19, ada tambahan 1.679 kasus positif corona.
Kasus meninggal bertambah 66 sehingga totalnya menjadi 5.302 orang. Kasus corona yang sembuh juga bertambah 1.262 sehingga sudah ada 70.237 pasien yang dinyatakan terbebas dari Covid-19.
Sementara itu, ada 14.728 spesimen terkait corona yang diperiksa. Sebanyak 77.572 suspek corona dipantau oleh pemerintah.
Jawa Timur dan DKI Jakarta menyumbangkan kasus baru tertinggi. Di mana jawa Timur mengalami penambahan kasus baru sebanyak 478 kasus, sehingga total menjadi 22.982 kasus, dan masih menempati tertinggi kasus Covid-19 secara nasional.
Kemudian disusul DKI Jakarta menjadi provinsi dengan penyumbang kasus terbanyak yakni sebanyak 472 kasus baru, sehingga total kasus positif di DKI Jakarta menjadi 22.616 kasus.
Selain itu provinsi lain yang mencatat penambahan kasus tertinggi lain di antaranya Sulawesi Selatan sebanyak 97 kasus baru. Jawa Tengah tercatat sebanyak 95 kasus, Sulawesi Utara sebanyak 57 kasus, dan Jawa Barat tercatat sebanyak 56 kasus.
Advertisement