Kemarau Panjang, 12 Desa di Probolinggo Dipasok Air Bersih
Puncak kemarau mengakibatkan warga di sejumlah desa di Kabupaten Probolinggo kesulitan air bersih. Badan Penanggulan Bencana Daerah (BPBD) setempat melaporkan, 12 desa di lima kecamatan di Kabupaten Probolinggo meminta dipasok air bersih.
"Juli lalu kekeringan terjadi di dua kecamatan. Kini bertambah, 12 desa di lima kecamatan kesulitan air bersih," kata Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Probolinggo, Moch. Zubaidulloh, Selasa, 8 Agustus 2023.
Dikatakan pada puncak musim kemarau ini, BPBD telah menerima permintaan suplai air bersih dari 12 desa. Termasuk dua desa terakhir yakni, Patalan dan Sumberkramat, Kecamatan Tongas yang hari ini meminta pasokan air bersih.
Desa-desa di ketinggian (pegunungan) itu memang "langganan" kekeringan pada musim kemarau. "Selain disebabkan musim kemarau, warga di desa-desa itu tidak dilayani air PDAM," ujarnya.
Pada Juli 2023 lalu, kata Zubaidulloh, permintaan air bersih ke BPBD Kabupaten Probolinggo hanya dua kecamatan yakni, Tegalsiwalan dan Kecamatan Wonomerto. Pada Agustus 2023 ini meningkat tajam, 12 desa di lima kecamatan juga meminta suplai air bersih.
Ke-12 desa itu terinci, di Kecamatan Tegalsiwalan (Gunungbekel, Tegalsono, Malasan Wetan, Bulujaran Kidul, dan Bulujaran Lor). Di Kecamatan Wonomerto ( Sumberkare dan Patalan).
Selanjutnya, di Kecamatan Bayuanyar (Gununggeni dan Liprak Kidul). Di Kecamatan Tongas (Sumberkramat). Terakhir di Kecamatan Bantaran (Legundi dan Gunungtugel).
Mekanisme permintaan air bersih ini diawali dengan pengajuan surat dari kepala desa kepada BPBD. "Untuk permintaan selanjutnya cukup telpon ke BPBD, air bersih langsung kami pasok," katanya.
Hampir setiap hari truk-truk tangki BPBD menyuplai air bersih ke sejumlah desa. Air bersih itu kemudian di tampung di tandon (toren) yang diletakkan di sudut-sudut permukiman.
Merujuk pada prediksi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), kata Zubaidulloh, puncak musim kemarau terjadi Agustus hingga awal September. "BPBD pun terus siaga mengantisipasi kemarau ini termasuk permintaan air bersih," katanya.
Advertisement