Kejurnas Jadi Ajang Seleksi Atlet Pentaque untuk PON Papua 2020
Kejurnas ke-III cabang olahraga Petanque yang diselenggarakan di Universitas Negeri Surabaya bakal jadi ajang seleksi atlet untuk persiapan PON Papua 2020 mendatang.
Ketua Petanque Jatim Nur Hasan mengatakan pada cabang olahraga ini menargetkan dapat meraih 11 medali emas untuk PON. Namun pihaknya masih terus melakukan seleksi atlet lagi, karena Petanque di Jawa Timur maih berkembang baru satu tahun.
"Kita masih baru membangun, tapi potensi atlet Petanque di Jatim sudah terlihat. Terlebih dari dukungan ketua KONI Jatim kami menargetkan 11 emas di PON 2020," kata Nur Hasan.
Untuk perkembangan tahun ini, Hasan menilai cukup luar biasa. Apalagi dari kabupaten-kota sudah mulai menggeliat, terlebih Pentanque masuk Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jatim tahun 2019.
Namun, untuk nomor yang dipertandingkan Hasan meminta supaya tidak 6 saja. Tapi 11 nomor agar hal ini betul-betul bisa terealisasi sesuai dengan target emas yang diinginkan Jatim.
"Kita jaga pada Pon di Papua karena PON di Papua nanti targetnya merebutkan 11 medali emas. Jadi nomornya juga harus ditambah," ujarnya.
Sementara untuk dominasi kekuatan Patanque di Jatim, Hasan melihat atlet-atlet sudah hampir merata. Bahkan hampir di seluruh provinsi banyak yang diikutkan di beberapa turnamen.
"Ini Ada dari beberapa kabupaten kota, seperti Lamongan, Probolinggo, Kediri, Pasuruan, Sidoarjo, Gresik, dan Surabaya," sambungnya.
Bukan hanya soal itu, di Kejurnas tahun ini saja, Petanque mengambil pelatih asal Malaysia. Dengan harapan dapat mengangkat kekuatan Jatim pada cabor ini, yang sebelumnya dianggap tertinggal dari beberapa daerah lain.
"Kami memang tertinggal dari daerah lain, seperti Jambi, DIY, Banten. Tapi kita dengan mengambil pelatih asal Malaysia dapat mengejar ketertinggalan kami," sambungnya.
Sedangkan untuk target kejurnas kali ini, pria yang menjabat sebagai Rektor Unesa ini mengatakan tidak mau terlalu jauh. Karena terlalu dini untuk mengrjar banyak emas.
"Untuk sementara Jawa Timur menargetkan 1 sampai 2 medali emas, karena ini olahraga baru. Sampai saat ini kami sudah mendapatkan 2 medali perak 1 medali perunggu, mudah-mudahan hari ini sama besok bisa medali emas," ucap Hasan.
Saat ini nomor yang dipertandingan untuk hari terakhir Kejurnas Petanque ini adalah triple mix dan double open execuive. Namum hingga saat ini Jatim berada di peringkat 6 perolehan medali. (hrs)
Daftar perolehan medali:
Provinsi/Emas/Perak/Perunggu
1. Sulawesi Selatan 2 1 2
2. Jambi 2 0 2
3. DKI Jakarta 2 0 1
4. Aceh 1 1 1
5. Banten 1 0 2
6. Jawa Timur 0 2 1
7. Sumatera Utara 0 2 0
8. Jawa Barat 0 1 2
9. Sumatera Selatan 0 1 1
10. Bali 0 0 1
11. Papua 0 0 1
12. Riau 0 0 1
13. Kalimantan Barat 0 0 1
14. Kalimantan Timur 0 0 0
15. Sulawesi Barat 0 0 0
16. DI Yogyakarya 0 0 0
17. Sulawesi Tengah 0 0 0
18. Kalimantan Utara 0 0 0
19. Sulawesi Tenggara 0 0 0
20. Jawa Tengah 0 0 0
Advertisement