KA Vs Minibus di Lumajang, Data Polisi: 11 Tewas 4 Luka Berat
Kecelakaan maut minibus elf tertabrak kereta api (KA) Probowangi hingga ringsek di Kabupaten Lumajang, Minggu, 19 November 2023.
Data di Polres Lumajang, korban yang tewas akibat kecelakaan tersebut berjumlah 11 orang, sementara luka berat ada 4 orang.
Kapolres Lumajang AKBP Boy Jeckson Situmorang mengatakan, jumlah korban tewas yang sudah terkonfirmasi sebanyak 11 orang. Sedangkan 4 orang luka berat.
"Untuk korban tewas saat ini sudah dievakuasi di RSUD Dr Haryoto Lumajang. Karena itu, bagi keluarga korban silakan mengecek ke sana. Sementara untuk 4 korban luka berat masih dirawat di puskesmas setempat," katanya, Minggu, 19 November 2023.
Terkait jumlah penumpang minibus elf tersebut, Boy mengaku belum mengetahui data lengkapnya. "Belum kita data. Kita masih focus ke korban yang selamat dulu," katanya.
Kapolres menambahkan, petugas masih menyisir lokasi kejadian untuk memastikan ada tidaknya korban yang belum dievakuasi mengingat kondisi di lokasi yang gelap sekali.
"Kita masih sisir lokasi kejadian barangkali ada korban yang tertinggal," ucapnya.
Kecelakaan kereta api dengan Minibus Elf itu terjadi di perlintasan tanpa palang pintu di Dusun Prayuana Desa Ranupakis Kecamatan Klakah, Lumajang. Menurut informasi dari warganet bahwa peristiwa tersebut terjadi sekitar jam 20.00 WIB.
Informasi dari salah satu penumpang kereta api dengan akun Instagram @putra menuliskan bahwa saat itu kecelakaan terjadi begitu cepat tiba-tiba di dalam kereta bau gosong. Disusul dengan suara hantaman keras dibagian belakang, ternyata kendaraan minibus tertabrak.
"Dari dalam kereta terlihat bahwa kendaraan elf tersebut sempat tercecer hingga belasan meter dan penumpang yang berada di bagian belakang ikut terlempar," tulisnya.