Keberangkatan Xavi ke Amerika Serikat Dicekal, Ada Apa?
Xavi Hernandez tidak bisa melakukan perjalanan bersama para pemain Barcelona lainnya ke Amerika Serikat untuk menjalani tur pra-musim. Pelatih Barcelona itu harus menunggu di Catalonia karena masalah administrasi setelah dokumennya dicekal oleh pihak imigrasi AS.
Pencekalan juru taktik Barcelona itu lantaran ia pernah berada di Iran sebagai pemain Al Sadd. Mengingat buruknya hubungan Iran-AS, seseorang yang pernah berada di negara itu tidak dapat dengan bebas memasuki AS dan memerlukan izin khusus.
Pada Jumat, 15 Juli 2022 waktu setempat, pihak Barcelona mencoba menyelesaikan masalah. Upaya mereka sempat berhasil. Kejutannya adalah ketika mereka tiba di bandara pada waktu keberangkatan, sistem di komputer tidak memberikan lampu hijau kepada Xavi untuk melakukan perjalanan ke Negeri Paman Sam.
Pihak bandara mencoba untuk memperbaikinya, tetapi itu tidak bisa dilakukan dalam waktu singkat. Hasil dari keterangan pihak bandara, mereka tidak akan dapat melakukannya sampai Senin, 18 Juli 2022 pagi waktu setempat.
Karena itu, Xavi dijadwalkan akan tiba pada Senin malam di AS. Dia hanya bisa memimpin sesi latihan terakhir sebelum pertandingan pertama melawan Inter Miami pada hari Selasa, 19 Juli 2022 mendatang.