KBRI Tokyo Hadiri Groundbreaking Gedung Baru
Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Tokyo menghadiri seremoni peletakan batu pertama (groundbreaking) pembangunan gedung baru KBRI Tokyo yang diselenggarakan oleh kontraktor pembangunan Taisei Corporation di kawasan Shinagawa, Tokyo pada Jumat 10 Desember 2021.
Duta Besar Republik Indonesia untuk Jepang dan Federasi Mikronesia Heri Akhmadi Bersama-sama Executive Officer Taisei Corporation Tatsuya Sugawara, Representative Director Kisho Kurokawa Architect and Associates Kyoichi Nagata melaksanakan seremoni ini dalam format upacara tradisional Jepang.
"Alhamdulillah, proses demolisi gedung lama telah berjalan lancar dan kini memasuki periode pembangunan. Gedung baru KBRI Tokyo ini nantinya bisa lebih aman dari gempa sesuai aturan di Jepang dan diharapkan bisa mengoptimalkan fungsi perwakilan utamanya dalam pelayanan publik," ujar Dubes Heri.
Rencananya pembangunan KBRI Tokyo ini meliputi gedung utama 9 lantai untuk aktivitas kantor dan gedung apartemen 4 lantai. Dijadwalkan keseluruhan pembangunan ini dapat selesai pada Oktober 2023.
Pembangunan kembali Gedung KBRI Tokyo dilakukan berdasarkan hasil inspeksi dan rekomendasi dari otoritas terkait di Jepang mengingat sebagian besar bangunan KBRI Tokyo sudah dibangun sejak tahun 1950-an dan rentan atas dampak gempa yang kerap terjadi di Jepang.
Dalam pembangunan ini, KBRI Tokyo menggandeng perusahaan kontraktor Taisei Corporation untuk pembangunan gedung. Sementara untuk desain dan konsultan supervisi dilakukan oleh perusahaan Kisho Kurokawa Architect and Associates.
Sejak April 2021 selama pembangunan berlangsung, KBRI Tokyo menempati kantor sementara di kawasan Yotsuya, Shinjuku, Tokyo.
Advertisement