Kasus Robby Purba Berakhir Damai
Polsek Menteng, Jakarta Pusat, telah memanggil Robby Purba, Marlene Hariman, dan Nasarius untuk mediasi terkait video viral yang menampilkan aksi pemukulan anjing oleh seorang sekuriti mal. Nasarius terpaksa melakukan hal tersebut lantaran anjing K9, menerkam seekor anak kucing.
Pertemuan tersebut juga dihadiri perwakilan dari vendor K-9 yang kontraknya diputus oleh manajemen mal, akibat kejadian ini. Mediasi dipimpin oleh Kapolsek Menteng, Kompol Bayu Marfiando, Selasa, 11 Juni 2024.
Dari mediasi itu, semua pihak yang terlibat sepakat damai. Nazarius tidak jadi dipecat pihak mal. Ia juga berbesar hati menerima permintaan maaf host X Factory, Robby Purba, dan MUA langganan artis, Marlene Hariman.
Penyesalan Robby Purba
Robby Purba, yang sebelumnya telah membuat video permintaan maaf, kembali menyampaikan penyesalannya atas tindakan memviralkan aksi Nazarius.
“Sekali lagi, saya memohon maaf. Sebagai pecinta hewan, tentu saja memiliki empati dan reaksi yang cukup shocking. Jadi rasa empati dan keingintahuan saya tentang apa yang sesungguhnya terjadi itu lah yang menjadi motivasi pertama saya memposting video tersebut,” ungkap pria berusia 37 tahun ini.
Host kelahiran 25 Juli 1986 ini berjanji akan lebih berhati-hati saat menyampaikan informasi melalui media sosial, agar tidak menyebabkan kegaduhan di publik.
"Saya di sini saya ambil pelajaran adalah seyogyanya saya harus bisa lebih bijaksana dalam mengambil langkah ketika memposting video tersebut. Sekali lagi, saya mohon maaf dan terimakasih banyak kepada semua pihak yang telah memberikan ruang dan waktu untuk bisa berdiskusi pada hari ini. Semoga permintaan maaf saya diterima," tutur Robby Purba.
Marlene Hariman Janji Lebih Bijak Bermain Medsos
Sikap serupa juga ditunjukkan oleh Marlene Hariman, yang pertama kali memviralkan aksi Nazarius. Ia mengaku tidak menyangka tindakannya akan berdampak panjang dan berjanji untuk tidak mengulang tindakan serupa di kemudian hari.
"Aku meminta maaf atas kegaduhan yang telah aku buat. Aku sendiri juga kaget tidak menyangka akan seviral ini. Aku minta maaf. Aku akan lebih bijak bermedia sosial," tuturnya.
"Untuk kepada Pak Nasarius, kepada vendor K9 juga aku meminta maaf, dan kepada Plaza Indonesia juga aku minta maaf sebesar-besarnya atas kegaduhan yang telah aku buat. Buat ke depan lebih bijak sana lagi," sambung Marlene Hariman.
Advertisement