Kasus Covid Indonesia Tembus 15 Ribu, Jatim Meninggal Tertinggi
Jumlah kasus Covid-19 di Indonesia terus melonjak tajam. Indonesia melaporkan kasus harian sebanyak 15.308 kasus per Rabu, 23 Juni 2021. Sebanyak 303 orang dilaporkan meninggal dalam 24 jam.
DKI Kasus Terbanyak
Dilansir dari Kawal Covid-19, Jakarta menyumbang kasus terbanyak mencapai 4.693 kasus, disusul Jawa Barat 2.910. kemudian Jawa Tengang 2.595, dan Jawa Timur sebantak 873 kasus. Kasus paling sedikit dilaporkan Maluku Utara sebanyak 21 kasus.
Selain jumlah kasus baru, Indonesia juga melaporkan pasien sembuh sebanyak 7.167. Jawa Tengah laporkan pasien sembuh terbanyak mencapai 2.032, kemudian DKI Jakarta sebanyak 1.191, dan Jawa Barta sebanyak 1.030 pasien sembuh. Sedangkan Jawa Timur melaporkan 422 orang sembuh. Maluku Utara dan Gorontalo melaporkan masing-masing 1 pasien sembuh.
Jawa Timur Kasus Meninggal Tertinggi
Indonesia juga melaporkan 303 orang meninggal dalam 24 jam terakhir. Jawa Timur melaporkan kasus kematian harian terbanyak, mencapai 51 orang, disusul DKI Jakarta sebanyak 47 orang, dan Jawa Tengah sebanyak 45 orang. Jawa Barat sebanyak 38 orang meninggal, dan DIY melaporkan 17 orang meninggal.
Sebanyak 74.391 orang dites menggunakan PCR dan swab antigen selama 24 jam terakhir. Total terdapat 12 juta orang telah diperiksa sejak Covid-19 mewabah awal tahun lalu.
Kini Indonesia melaporkan total kasus sebanyak 2.033.421, dengan sebanyak 1.817.303 sembuh, 160.524 orang dalam perawatan, dan 55.594 orang meninggal.
Advertisement