Kasus Baru Positif Covid-19 Tembus 5.907, Jawa Barat Tembus 1.420
Pemerintah kembali melaporkan tambahan kasus baru positif Covid-19 per hari ini, Senin 24 Mei 2021. Ada tambahan sebanyak 5.907, sehingga total pasien terinfeksi virus asal Kota Wuhan, China ini sejumlah 1.781.127 kasus.
Jawa Barat menjadi provinsi yang menyumbang angka kasus positif terbanyak dengan total 1.420. Disusul Jawa Tengah dengan total kasus 905, dan DKI Jakarta dengan total 891 kasus. Sedangkan tiga provinsi dilaporkan 0 kasus, yakni Sulawesi Utara, Sulawesi Barat, dan Maluku.
Total pasien sembuh 1.638.279, setelah ada tambahan pasien sembuh sebanyak 5.234 orang. Sedangkan pasien meninggal dunia bertambah 127, total sebanyak 49.455 kasus. Tercatat sebanyak 65.469 spesimen diperiksa hari ini di seluruh Indonesia, sedangkan jumlah suspek sebanyak 90.465.
Sebelumnya, pada Minggu, 23 Mei kemarin, tercatat total sebanyak 1.775.220 kasus positif virus corona, 1.633.045 pasien sembuh, dan 49.328 kasus meninggal dunia.
Sebaran 5.907 kasus baru corona di Indonesia per Senin, 24 Mei 2021 sebagai berikut:
1. Jawa Barat: 1.420 kasus
2. Jawa Tengah: 905 kasus
3. DKI Jakarta: 819 kasus
4. Riau: 665 kasus
5. Kepulauan Riau: 247 kasus
6. Jawa Timur: 227 kasus
7. Aceh: 167 kasus
8. Sumatera Barat: 154 kasus
9. DI Yogyakarta: 149 kasus
10. Bangka Belitung: 135 kasus
11. Sumatera Selatan: 130 kasus
12. Kalimantan Timur: 105 kasus
13. Sumatera Utara: 99 kasus
14. Lampung: 94 kasus
15. Kalimantan Barat: 83 kasus
16. Jambi: 76 kasus
17. Kalimantan Tengah: 68 kasus
18. Nusa Tenggara Timur: 67 kasus
19. Bali: 62 kasus
20. Kalimantan Utara: 52 kasus
21. Banten: 49 kasus
22. Kalimantan Selatan: 29 kasus
23. Papua: 28 kasus
24. Nusa Tenggara Barat: 24 kasus
25. Sulawesi Tengah: 21 kasus
26. Sulawesi Selatan: 14 kasus
27. Bengkulu: 8 kasus
28. Maluku Utara: 4 kasus
29. Sulawesi Tenggara: 2 kasus
30. Gorontalo: 2 kasus
31. Papua Barat: 2 kasus
32. Sulawesi Utara: 0 kasus
33. Sulawesi Barat: 0 kasus
34. Maluku: 0 kasus
Advertisement