Kasper Schmeichel Masih Geram dengan Eksekusi Penalti Lacazette
Kiper Leicester Kasper Schmeichel tampaknya masih memendam marah terkait keputusan wasit yang mengesahkan gol Alexandre Lacazette ke gawangnya pada 13 Maret 2022 lalu. Laporan terbaru menyebutkan bahwa Schmeichel mengeluhkan eksekusi penalti striker Arsenal itu.
Schmeichel sulit melupakan gol itu lantaran menganggap Lacazette melakukan hal ilegal saat mengeksekusi penalti di Emirates itu.
Seperti diketahui, usai gawangnya dibobol oleh Lacazette, ia berlari ke wasit Anthony Taylor untuk mengeluh tentang run-up atau menghentikan larinya sebelum menendang bola.
Baginya, tindakan itu ilegal saat dirinya menghentikan larinya sebelum melakukan kontak dengan bola. Namun, untuk mengakali aturan tersebut, tak sedikit pemain seolah-olah gagap, pura-pura, dan bahkan melompat sebelum mengeksekusi penalti.
Schmeichel merasa Lacazette telah berhenti terlalu banyak sebelum tembakan, meski wasit Taylor dan VAR tak mempersoalkan run-up dan menyebut Lacazette hanya melambat dan tidak berhenti total pada titik mana pun.
Menurut Daily Mail, Schmeichel sekali lagi mempersoalkan run-up saat dirinya dipanggil badan wasit Premier League (PGMOL). Pemanggilan tersebut digunakan untuk berdialog antara wasit dengan pemain seputar keputusan korps pengadil di laga tersebut.
Menanggapi hal itu, direktur badan wasit PGMOL Adam Gale-Watts mengatakan, bahwa seorang pemain dapat berpura-pura selama tetap bergerak. Dengan demikian, wasit menganggap Lacazette sepenuhnya sah.
Advertisement