Dua Positif, Puluhan Buruh Rokok Sampoerna Surabaya Dites Covid
Para karyawan rokok PT. HM Sampoerna saat ini tengah menjalani tes covid-19 di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dr. Soetomo, Surabaya. Tes dilakukan setelah diketahui dua orang karyawan perusahaan tersebut meninggal dengan status positif terinfeksi covid-19.
Humas RSUD Dr Soetomo Surabaya, Dr Pesta Parulian mengatakan, sudah ada beberapa karyawan dari PT. Sampoerna yang melakukan rapid test pada hari ini.“Tepatnya saya gak tahu. Intinya tadi banyak sekitar 40-an orang lebih,” kata Pesta, ketika dikonfirmasi awak media, kamis, 30 April 2020.
Pesta mengatakan, penerapan rapid test dilakukan secara bertahap. Dengan harapan pemeriksaan berlangsung dengan menerapkan protokol kesehatan, yakni social distancing, di lingkungan RSUD Dr. Soetomo.
“Ini dimaksudkan untuk bisa menjaga jarak karena kami juga melakukan screening kepada pasien umum yang lain," ucap pesta.
Selain itu, Pesta juga menjamin para karyawan pabrik yang hasilnya positif versi rapid test ini bakal menjalani tes swab PCR. Hal tersebut bakal digarap juga oleh pihak RSUD Dr. Soetomo.
"Pokoknya semua yang positif rapid test di sana kami upayakan bisa periksa lanjutan. Cuma kami kan keterbatasan tempat mengatur jarak (physical distancing)," jelas Pesta.
Ketika disinggung perihal penyebab menyebarnya covid-19 di pabrik PT. Sampoerna, Pesta mengaku tidah mengetahui hal tersebut. Ia menyarankan untuk bertanya pada pihak perusahaan.
“Tugas kami yang rapid dari Sampoerna itu diarahkan ke Soetomo untuk diswab, lah bagaimana kenanya tanyakan ke Sampoerna," tutup Pesta.