Kantongi 30 Dukungan, Walikota Batu Calon Kuat Ketum PRSI Jatim
Pengurus Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) Provinsi Jawa Timur mempersiapkan tahapan Musyawarah Provinsi Luar Biasa (Musprovlub) dengan agenda pemilihan ketua umum periode 2023-2027, akhir Desember 2022 mendatang.
Salah satu yang tengah berjalan adalah proses penjaringan kandidat usai mundurnya Reswanda dari kursi ketua umum.
Pj Ketua PRSI Jatim, Herlambang Wijaya mengatakan, Musprovlub ini harus diselenggarakan agar bisa mempertahankan prestasi di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI 2024 Aceh-Sumatera Utara. Sebelumnya di PON Papua, renang Jatim tampil sebagai juara umum dengan 14 emas, 7 perak dan 9 perunggu.
Dari proses yang ada, nama Walikota Baru Dewanti Rumpoko menjadi kandidat kuat calon ketua umum yang baru.
"Sementara ini sudah ada surat dukungan kepada Ibu Dewanti Rumpoko dari 30 pengurus PRSI kabupaten/kota," ungkap Pj Ketua Umum PRSI Jatim, Herlambang Hendra Wijaya, Minggu 27 November 2022.
Adapun daerah yang menyatakan dukungan tersebut di antaranya Sidoarjo, Jombang, Kota Pasuruan, Nganjuk, Kabupaten Probolinggo, Tulungagung, Kota Malang, Kabupaten Blitar, Kota Mojokerto, Kota Probolinggo, Situbondo, Kota Blita, Tuban, Bojonegoro dan Gresik.
Lalu Bondowoso, Kabupaten Kediri, Lamongan, Lumajang, Magetan, Kabupaten Malang, Kabupaten Mojokerto, Ngawi, Pamekasan, Kota Batu, Kota Kediri, Kota Madiun dan Kabupaten Sumenep.
Sementara itu, Sekretaris Umum PRSI Sidoarjo Suyanto mengatakan, dukungan diberikan kepada Dewanti karena memiliki pengalaman di PRSI.
"Kami merasa Bu Dewanti sosok yang mumpuni dan bisa mengayomi siapa saja. Secara pengalaman cukup banyak karena pernah terlibat dalam kepengurusan Jatim sejak lama. Bahkan beliau sering mengisi materi kepelatihan," ungkap Yanto.
Karena itu, ia mengaku, besar harapan PRSI Sidoarjo kepada Dewanti untuk mengayomi semua pegiat renang di Jatim. Terutama, menghargai jerih payah pelatih yang mencetak atlet berprestasi.
"Terutama dari sisi pembinaan pelatih dan atlet itu sesuai dengan rule yang ada. Kemudian, bisa memunculkan atlet daerah, kita berharap bisa menghargai pelatih dan perkumpulan dengan jerih payah luar biasa menciptakan atlet. Misal pelatihnya meloloskan ke kejuaraan ya minimal diakomodir," harap pria yang juga Pelatih Sidoarjo Aquatic Club itu.
Advertisement