Kampanye di Blitar, Tri Rismaharini Janjikan Pendidikan dan Kesehatan Gratis
Calon gubernur Jawa Timur nomor urut 3 Tri Rismaharini berjanji apabila terpilih menjadi Gubernur Jawa Timur, akan menggratiskan pendidikan, kesehatan masyarakat, pupuk untuk petani sampai membuat jalan khusus angkutan, membangun jalan khusus angkutan barang gratis dan memberikan alat usaha gratis.
Janji- janji Tri Rismaharini tersebut disampaikan di hadapan beberapa komunitas masyarakat yang bergerak di bidang pendidikan, kesehatan dan komunitas driver se Jawa Timur di Desa Dayu, Kecamatan Nglegok, Kabupaten Blitar, Minggu 27 Oktober 2024.
“Program pertama adalah pendidikan gratis, khususnya untuk SMA dan SMK agar njenengan gak mikir lagi ya!, untuk kesehatan gratis, nanti saya akan komunikasi dengan BPJS, kalau itu sudah didukung, kalau dari perusahaan saya berharap itu diberikan ganti, kalau sudah dibayar oleh perusahaan saya akan nego dengan BPJS untuk JHT jaminan hari tua, saya gantikan kalau kecelakaan, kalau belum dibayar perusahaan kita ganti kesehatan untuk seluruh warga di Jawa Timur, itu kira-kira bapak ibu sekalian,” kata Tri Rismaharini dalam sambutannya.
Di hadapan para anggota komunitas driver, Risma berjanji akan membuat jalan baru khusus untuk transportasi angkutan barang, di mana para driver mengeluhkan tarif jalan tol yang mahal, sehingga harus melewati jalan bawah. Sementara melalui jalur jalan umum para pengemudi mengeluhkan masih terjadi kendala di Timbangan sehingga mengakibatkan pembengkakan biaya angkutan barang. “Itu untuk membuat jalan, pembangunan di bidang infrastruktur,” tambahnya.
Kemudian di bidang kewirausahaan, Risma berjanji akan memberikan peralatan usaha gratis bagi yang menginginkan usaha, “Sedangkan di bidang kewirausahaan., yang ingin usaha nanti bersama-sama dengan kita. Kami akan bantu, bentuknya bukan uang. Tapi bentuknya alat untuk usaha bapak ibu sekalian, contoh mestinya Cuma satu, mesinnya harus dua. Usaha tidak harus meninggalkan rumah.”
Kepada petani Tri Rismaharini berjanji akan memberikan pupuk gratis kepada petani “Terkait pupuk, kami tidak hanya bicara subsidi tetapi akan diberikan gratis untuk petani dan nelayan,” katanya.
Setelah menyampaikan janji- janji politiknya selanjutnya Tri Rismaharini di dampingi oleh calon Bupati Blitar dari PDIP, Rijanto dan beberapa tokoh dari anggota DPRD Propinsi Jawa Timur dari PDIP, tampak Tri Untari Bisowarno, Guntur Wahono, dan anggota DPRD Kabupaten Blitar mendengarkan keluhan masyarakat di bidang pendidikan, salah satunya lembaga pendidikan merasa mendapatkan kesulitan dalam pengurusan izin lembaga di tingkat SMK dan pendidikan Madrasah Diniyah yang semakin berkurang santrinya sejak diberlakukan pendidikan sekolah formal menjadi satu dengan pendidikan ngaji bagi anak- anak.
Saat dikonfirmasi wartawan terkait keluhan berbagai komunitas, Tri Rismaharini mengatakan, “Ada beberapa permintaan termasuk madrasah segala macam, saya insyaallah akan bantu, apapun mereka sudah bantu mencerdaskan anak bangsa. Gak boleh lagi ada hambatan terutama untuk perizinan. Bayangkan kalau mereka anak-anak ini tidak ditampung, kemana mereka? Kalau anak-anak ini tidak sekolah mereka akan ke mana? Seperti itu, apapun namanya pendidikan itu harus gratis,” ujarnya.
“Saya berjanji akan membereskan jembatan timbang memang itu merupakan kewenangan propinsi, tentu akan berikan insentif apapun mereka godaannya sangat besar. Saya akan berikan intensif setelah itu tidak ada lagi pungutan-pungutan seperti itu. Kita tahu kondisi driver itu seperti apa secara ekonomi. Kalau kita menari-nari di atas penderitaan orang, kan gak pantes gitu ya? Janji Tri Rismaharini setelah mendengarkan keluhan komunitas driver se jawa Timur,” katanya.
Sementara tentang program pemberian pupuk gratis Tri Rismaharini masih meragukan pelaksanaannya. “Pupuk gratis bagi petani, saat ini sedang saya hitung yang bisa kita lakukan, namun saya akan cek supaya saya gak salah peraturannya dan sebagainya, sebetulnya solusinya ada. Begitu ya,” imbuhnya.
Advertisement