Kalahkan Bagnaia, Marc Marquez Pole di MotoGP Portugal 2023
Marc Marquez is Back! Pembalap Repsol Honda itu berhasil meraih pole setelah secara dramatis mengalahkan catatan waktu juara bertahan Francesco Bagnaia.
Marc Marquez memanfaatkan slipstream dari Enea Bastianini untuk melompat dari posisi terakhir di kualifikasi ke posisi terdepan pada flying lap terakhirnya di kualifikasi kedua MotoGP Portugal.
Marquez mencatatkan laptime 1 menit 37,226 detik, menggeser pembalap andalan Ducati Francesco Bagnaia dan Pramac Jorge Martin yang melengkapi barisan depan.
Bintang tuan rumah Miguel Oliveira menempati posisi keempat dengan diikuti Jack Miller yang akan melakukan start dari posisi kelima.
Sedangkan Fabio Quartararo (Yamaha) dan Aleix Espargaro (Aprilia) hanya tersisa di urutan ke-11 dan 12.
Kualifikasi sekarang menentukan urutan grid untuk balapan Sprint Race perdana malam WIB, dan Grand Prix pada hari Minggu, 26 Maret 2023.
Hasil kualifikasi MotoGP Portugal 2023
1 Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)
2 Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP23)
3 Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP23)
4 Miguel Oliveira POR RNF Aprilia (RS-GP22)
5 Jack Miller AUS Red Bull KTM (RC16)
6 Enea Bastianini ITA Ducati Lenovo (GP23)
7 Maverick ViƱales SPA Aprilia Factory (RS-GP23)
8 Marco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Ducati (GP22)
9 Luca Marini ITA Mooney VR46 Ducati (GP22)
10 Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP23)
11 Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1)
12 Aleix Espargaro SPA Aprilia Factory (RS-GP23)
13 Alex Marquez SPA Gresini Ducati (GP22)
14 Joan Mir SPA Repsol Honda (RC213V)
15 Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)
16 Alex Rins SPA LCR Honda (RC213V)
17 Franco Morbidelli ITA Monster Yamaha (YZR-M1)
18 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V)
19 Augusto Fernandez SPA Tech3 GASGAS (RC16)*
20 Raul Fernandez SPA RNF Aprilia (RS-GP22)
21 Fabio Di Giannantonio ITA Gresini Ducati (GP22)