Kalah dari Persik, Pelatih Arema FC Ungkap Penyebabnya
Arema FC kembali menelan kekalahan saat menjalani laga pekan ke-28 kompetisi Liga 1. Pada pekan sebelumnya skuad Singo Edan harus tumbang di tangan Persebaya Surabaya. Kali ini hal yang sama dialami Arema FC setelah ditekuk Persik Kediri dengan skor tipis 1-0.
Arema FC harus kembali mengakui keunggulan lawannya pasca Persik Kediri mencetak gol pamungkas di menit ke-84 melalui kaki Risna Prahalabenta yang memanfaatkan servis tendangan bebas.
Mengalami kekalahan dua kali beruntun setelah gagal mempertahankan rekor 23 laga tak terkalahkan. Arema FC kini terus berbenah diri untuk kembali ke performa semula.
Pelatih Kepala Arema FC, Eduardo Almeida mengatakan, bahwa timnya saat melawan Persik Kediri memang tidak bermain bagus. Para punggawa Singo Edan terlihat tertekan oleh permainan Persik Kediri.
"Pada laga ini kami ingin menang. Tetapi kami tidak main bagus. Terlebih pada babak pertama. Lalu babak kedua kami melakukan perubahan, kami tidak menciptakan banyak peluang," ujarnya pada Senin 28 Februari 2022.
Selama pertandingan berjalan ujar Eduardo, anak asuhnya menemukan kebuntuan untuk bisa mencetak gol dari gawang lawan. Ketika pemain Arema FC mencoba mencetak poin, mereka dikejutkan oleh gol tendangan bebas dari pemain Persik Kediri.
"Kami harus melakukan evaluasi apa yang terjadi dan perbaikan untuk laga berikutnya. Tetapi yang jelas kami kecewa dengan hasil ini," kata Eduardo.
Berdasarkan pengamatan kata Eduardo, faktor yang menyebabkan timnya menelan pada laga kali ini disebabkan oleh kurang tenangnya pemain Arema FC dalam menguasai jalannya pertandingan.
"Yang pasti kami tidak bermain bagus, kami terlalu banyak membuat pelanggaran. Seharusnya kami bisa menguasai bola lebih lama dan lebih sabar. Mungkin ini masalah yang kami hadapi," ujarnya.
Sehingga kata dia, tidak ada kaitannya kekalahan ini dengan pengaruh faktor mental yang dialami skuad Singo Edan ketika menelan kekalahan pasca big match melawan Persebaya Surabaya.
"Kami datang ke sini dengan mental ingin menang. Kami datang untuk mendapatkan tiga poin. Tetapi kami tidak memainkan pertandingan yang bagus," katanya.
Advertisement