Kalah dari Dewa United 1-3, Persik Dapat Pengalaman Berharga
Persik Kediri mendapat pengalaman berharga, dalam laga uji coba melawan Dewa United. Dalam laga yang digelar di Stadion Mega Mendung, Bogor, tersebut tim berjuluk Macan Putih tumbang di tangan tuan rumah dengan skor 1-3.
Laga uji coba ini merupakan bagian dari rangkaian persiapan tim Persik Kediri dalam menyongsong kompetisi Liga 1 2023/2024 yang akan bergulir pada Juli 2023 mendatang.
Pelatih Persik Kediri Marcelo Rospide mengaku mendapatkan sejumlah pelajaran berharga. "Kami memang membutuhkan latihan dengan sesama tim Liga 1 untuk melihat sejauh mana perkembangan tim selama TC, di laga tadi ada hal positif dan ada juga beberapa hal yang harus kami perbaiki ke depannya," ujar pelatih asal Brasil ini ditemui usai pertandingan, Sabtu 10 Juni 2023.
Di laga ini, Persik Kediri mencoba hampir seluruh pemain yang dibawa saat TC dan diturunkan ke dalam dua tim yang berbeda.
Namun ada tiga pemain yang tidak bermain di laga ini karena sakit dan masih menjalani pemulihan, yakni Ferinando Pahabol, Ahmad Agung serta Miftahul Hamdi.
Usai laga ini, Persik Kediri akan kembali melanjutkan TC di Jakarta hingga Rabu 14 Juni 2023 dan kembali ke Kediri keesokan harinya