Kalah 1-2, Persik Akui Persis Solo Bermain Lebih Baik
Persik Kediri harus mengakui keunggulan Persis Solo dengan skor 2-1 dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 di Stadion Manahan Solo, Sabtu, 24 Februari 2024.
Meskipun tim lawan unggul, pelatih Persik Kediri Marcelo Rospide mengatakan, timnya mampu memberikan perlawanan sengit sepanjang pertandingan.
"Persik Kediri mampu menciptakan beberapa peluang berbahaya baik dari free kick maupun corner kick, dan pertandingan berjalan cukup seimbang," jelas Marcelo.
Menurut Marcelo, babak kedua Persis Solo bermain agak berbeda lebih baik dari Persik. Tetapi Persik masih bisa menciptakan beberapa peluang untuk berusaha mengejar defisit satu gol, meski akhirnya Persis Solo menang. "Harus diakui Persis Solo memang layak untuk memenangkan pertandingan hari ini," katanya.
Marcelo mengakui ia telah mengantisipasi strategi transisi Persis Solo yang dinilainya cukup bagus.
"Persis Solo memiliki pemain berkualitas bermain transisi. Ada sedikit kesalahan dari pemain Persik Kediri sehingga terjadi gol tersebut. Ke depan Persik Kediri harus bekerja lebih keras lagi untuk memastikan kesalahan transisi tidak terjadi, saat melawan Barito Putera di kandang pada pertandingan selanjutnya," ungkapnya.
Dari data statistik, Persik sebenarnya lebih unggul dalam penguasaan bola yakni 59 persen, sementara Persis Solo 41 persen. Dua gol Persis Solo dicetak Althaf menit 7 dan Maussa JR menit 44. Sedangkan satu satunya gol Persik Kediri dicetak Flavio Silva menit 24.