KAI Daop 9 Mulai Sediakan Layanan GeNose C19 di Banyuwangi
Kabar gembira bagi pelanggan moda transportasi kereta api (KA) yang ada di Banyuwangi dan sekitarnya. Kini PT KAI Daop 9 Jember sudah menyediakan layanan pemeriksaan GeNose C19 bagi calon penumpang KA. Layanan GeNose C19 sudah tersedia di Stasiun Ketapang, Banyuwangi dan Stasiun Jember dengan biaya hanya Rp20.000.
“Layanan pemeriksaan GeNose bagi pelanggan KA ini sudah tersedia mulai Rabu, 10 Maret 2021,” Vice President KAI Daop 9 Jember, Agus Barkah Nugraha, Kamis, 11 Maret 2021.
Layanan pemeriksaan GeNose C19 ini, menurut Agus, merupakan hasil sinergi antara KAI Rajawali Nusindo dan Universitas Gadjah Mada sebagai wujud dukungan KAI Bangga Buatan Indonesia. Layanan pemeriksaan GeNose C19 ini, kata dia, merupakan bentuk peningkatan pelayanan yang diberikan KAI bagi pelanggan KA.
“Ini merupakan bentuk peningkatan pelayanan kami dalam rangka pemenuhan persyaratan perjalanan Kereta Api Jarak Jauh," ujarnya.
Sesuai SE Kemenhub Nomor 20 Tahun 2021, pelanggan Kereta Api Jarak Jauh diwajibkan menunjukkan surat keterangan negatif GeNose C19 atau Rapid Test Antigen atau RT-PCR yang sampelnya diambil dalam kurun waktu maksimal 3x24 jam sebelum jam keberangkatan.
“Khusus untuk keberangkatan selama libur panjang atau libur keagamaan, sampelnya diambil dalam kurun waktu maksimal 1x24 jam sebelum jam keberangkatan,” tegasnya.
Untuk melakukan pemeriksaan GeNose C19 di stasiun, lanjutnya, calon penumpang harus memiliki tiket atau kode booking KA Jarak Jauh yang sudah lunas. Selama 30 menit sebelum pemeriksaan GeNose C19, calon penumpang dilarang merokok, makan, dan minum kecuali air putih. Larangan ini untuk meningkatkan akurasi hasil pemeriksaan GeNose C19.
Dalam pemeriksaan GeNose C19, calon penumpang hanya perlu meniup kantong khusus yang sudh disediakan hingga penuh. Calon penumpang juga diminta mengikuti arahan dari petugas atau petunjuk yang ada di lokasi pemeriksaan.
“KAI Daop 9 Jember akan memastikan bahwa yang dapat naik KA adalah pelanggan yang dalam kondisi sehat dan memenuhi persyaratan sesuai ketentuan pemerintah,” terangnya.
Advertisement