Kafe Ini jadi Andalan Liburan Akhir Pekan Keluarga di Malang
Salah satu kafe di Jalan Puncak Esberg, Dieng, Kota Malang menjadi salah satu andalan bagi pasangan keluarga untuk menghabiskan liburan saat akhir pekan. Kafe bernama Jardin tersebut menghadirkan konsep family friendly dengan taman terbuka seluas 600 meter persegi.
Co Owner Jardin Kafe, Arlene Marcella mengatakan bahwa sebanyak 75 persen konsumen di tempatnya berasal dari segmen keluarga. Di taman belakang, mereka juga menyediakan arena playground untuk tempat bermain anak-anak.
“Jadi selama lima tahun kami berkarir, dominan market kami memang di keluarga dan kids friendly, karena kami punya garden yang luas,” ujarnya pada Minggu 1 Oktober 2023.
Arlene mengatakan bahwa rata-rata kunjungan ke Kafe Jardin saat weekday mencapai 100 orang dan saat weekend mencapai 200 orang.
“Maka dalam perayaan ulang tahun kami yang kelima ini kami mengusung tema Spektakuler menghadirkan kids space dan bazar untuk keluarga,” katanya.
Acara kids space dan bazar untuk keluarga tersebut bakal digelar pada 14 Oktober 2023 dengan menghadirkan brand pakaian anak-anak seperti Bululu lalu pada 15 September 2023 ada mini show, games dan door prize.
“Kami juga memiliki makanan dan minuman khusus untuk anak-anak. Kami memilih segmen keluarga karena di Malang ini sudah banyak kafe yang menyasar segmen anak muda,” ujarnya.