Kabupaten Lumajang Raih 2 Penghargaan Tingkat Provinsi
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lumajang meraih dua penghargaan sekaligus pada Anugerah Keterbukaan Informasi Publik atau Komisi Informasi Award Jawa Timur 2023. Dua prestasi itu masing-masing sebagai kabupaten informatif peringkat kedua se-Jawa Timur dan jenis informasi terbaik kabupaten/kota di Jawa Timur.
Kabupaten Lumajang mendapatkan nilai 98,11 dan hanya selisih 0,53 dengan kabupaten yang menduduki peringkat pertama dalam keterbukaan informasi yaitu Kabupaten Mojokerto dengan nilai 98,64.
Penjabat (Pj) Bupati Lumajang Indah Wahyuni mengapresiasi jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Lumajang yang selama ini sudah berkontribusi memberikan informasi. "Terutama kepada jajaran Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Lumajang yang menyajikan segala informasi, baik melalui laman ataupun media sosial, sehingga kebutuhan informasi yang dibutuhkan masyarakat terpenuhi," katanya dalam keterangan tertulis, Selasa 5 Desember 2023.
Ia berharap penghargaan menjadi motivasi untuk meningkatkan kinerja Pemkab Lumajang lebih baik lagi.
Sementara Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Lumajang Mustaqim menyampaikan apresiasi sekaligus mengingatkan jika keterbukaan informasi, wajib dipenuhi oleh lembaga pemerintah. "Agar tercipta pemerintahan yang transparan dan akuntabel," katanya.
Menurutnya, keterbukaan informasi menjadi kebutuhan masyarakat. Makas sudah seharusnya bisa diakses dengan mudah. Ia juga berharap keterbukaan informasi bisa ditingkatkan, dan kegiatan OPD bisa dipublikasi melalui media sosial atau laman perangkat daerah.
Advertisement