Kabar Duka, Istri Emil Salim Tutup Usia
Kabar duka datang dari keluarga Mantan Menteri Perhubungan Emil Salim. Istri Emil, Roosminnie Roza tutup usia di RS Medistra, Jakarta, Sabtu, 27 Februari 2021.
"Turut berduka cita atas wafatnya Ibu Roosminnie Salim, istri dari Bpk Emil Salim. Beliau wafat jam 12.46 siang ini di RS Medistra-konfirmasi berita dari keponakan Pak Emil, Ressy, Rendy dan Felia Salim. Mendoakan pak Emil Salim sekeluarga tabah dan ikhlas," tulis Ananda Sukarlan, dalam akun Twitternya, Sabtu, 27 Februari 2021.
Ucapan duka disampaikan Zulkifli Hasan. Dia menyampaikan duka atas wafatnya Ibu Roosminnie Salim.
"Duka kami atas wafatnya Ibu Rosmini Salim, Istri dari Bapak Emil Salim. Teriring doa semoga Alhamrhum diterima seluruh amal baiknya dan diberikan tempat terbaik di sisi Allah," tulisnya dalam akun Twitter.
Ungkapan serupa juga datang dari Jimly Asshiddiqie melalui akun twitternya, Sabtu, 27 Februari 2021.
"Kita kembali dapat kabar duka. Ibu Rosminie Emil Salim, isteri Prof. Emil Salim," tutur Jimly Asshiddiqie dikutip dari akun Twitter @JimlyAs.
Dalam unggahannya, Jimly mengajak semuanya untuk mendoakan almarhum Rosmini Salim.
"Kita doakan yang terbaik, semoga almarhumah husnulkhotimah dan keluarga pak Emil tabah menerima musibah," lanjutnya.
Sebagai informasi, Emil Salim merupakan Menteri Perhubungan pada Kabinet Pembangunan II 1973-1978.
Kemudian, Menteri Negara Urusan Kependudukan dan Lingkungan Hidup pada Kabinet Pembangunan III 1978-1983 dan Menteri Negara Pengawasan Pembangunan dan Lingkungan Hidup pada Kabinet Pembangunan IV-V 1983-1993.