Jurgen Klopp Jelaskan Peran Baru Mo Salah di Liverpool
Mohamed Salah tampil apik sepanjang musim ini, setidaknya hingga pekan ke-18 Premier League. Gelandang asal Mesir ini tidak hanya mencetak 11 gol, Salah juga membuat lima assist.
Assist terbaru yang membuat Salah tampak sangat menonjol ketika mengirim umpan matang pada Virgil van Dijk saat Liverpool mengandaskan Manchester United 3-1.
Sejak awal musim ini, Salah memimpin timnya memenangi banyak banyak pertandingan. Salah menjadi seorang kreator sekaligus penyelesai yang sempurna.
Semua itu berkat perubahan peran Salah yang diberikan Jurgen Klopp sejak awal musim ini. Sejauh ini pula, Klopp sangat senang dengan dampak peran yang sedikit berbeda dibanding musim lalu.
Di musim ini, Salah difungsikan sebagai pemain bebas. Dia bisa bermain di tengah, namun tak jarang menyisir dari kedua sisi lapangan. Namun di musim ini Salah lebih banyak menjadi penghubung antara lini tengah dengan depan. Hal ini membuatnya lebih kreatif ketimbang musim lalu.
"Ini baik. Dia harus beradaptasi sedikit ke posisi yang sedikit berbeda," kata Klopp ketika ditanya apakah Salah telah berperan lebih banyak dalam permainan Liverpool musim ini seperti dikutip dari Metro.co.uk.
“Ini tidak jauh berbeda, tetapi berbeda dari waktu ke waktu dan kami membutuhkannya sebagai pemain penghubung juga, sehingga itu adalah bagian yang sangat penting dari permainan kami," tambah Klopp.
Klopp mengatakan, perubahan yang ia lakukan pada posisi dan peran Salah sebetulnya tidak banyak berubah. Salah tetap berada di posisi yang ia inginkan dan bisa memaksimalkan kecepatannya.
Bagi Klopp, perubahan peran Salah musim ini tidak hanya soal kecepatan, bukan masalah penyelesaian, tapi lebih dari itu. Dan yang paling utama, bagaimana Salah bisa menjaga aliran bola tetap lancar.
Namun satu hal yang membuat Salah kurang maksimal, yakni cedera bahu di final Liga Champions akibat bantingan yang dilakukan bek tengah Real Madrid, Sergio Ramos.
Meski masih bermasalah dengan bahu yang belum 100 persen pulih, Salah telah membuktikan bahwa ia seorang pemain kelas dunia. "Kami semua tahu kami harus menunggu saat semuanya baik-baik saja. Dan sudah beberapa minggu lalu tinggal 10 persen lagi untuk menjadi benar-benar baik," ujar Klopp.