Jungkook BTS Gelar Konser Solo Bertajuk GOLDEN Live on Stage
BIGHIT MUSIC mengumumkan konser solo Jungkook yang bertajuk GOLDEN Live On Stage, Senin 9 Oktober 2023. Judul konser ini diambil dari judul album penuh Jungkook BTS yang juga akan segera dirilis.
Seperti namanya, lagu-lagu yang bakal dibawakan Jungkook BTS dalam konser ini berasal dari album GOLDEN. Sejauh ini, para penggemar ARMY sudah bisa mendengarkan dua lagu berjudul Seven (feat Latto) dan 3D (feat Jack Harlow).
Konser GOLDEN Live On Stage akan digelar pada 20 November 2023 di Jangchung Arena. Konser ini juga akan ditayangkan secara streaming lewat platform milik HYBE sehingga ARMY dari seluruh dunia bisa menyaksikannya.
Sementara itu, album GOLDEN akan dirilis pada 3 November 2023 pukul 11.00 WIB. Album ini akan berisi 11 lagu termasuk 3D dan Seven.
"Dengan penuh semangat kami mengumumkan konser Jungkook GOLDEN Live On Stage yang akan digelar pada Senin, 20 November 2023. Informasi tentang streaming konser ini akan diberitahukan lewat pengumuman terpisah," ungkap BIGHIT MUSIC lewat pernyataan resminya.
"Album ini terinspirasi dari momen-momen keemasan Jungkook dan sosoknya sebagai golden maknae (anggota termuda) di BTS, dan juga momen keemasan sebagai artis solo," imbuhnya.
Untuk informasi lebih lanjut akan disampaikan secara terpisah oleh BIGHIT MUSIC dalam waktu yang akan datang.
Sebelum album penuhnya dilepas ke pasaran, Jungkook akan tampil di Music Bank pada 13 Oktober membawakan lagu 3D. Jungkook BTS akan menghadirkan penampilan panggung yang istimewa selama promosi album GOLDEN.