Jumlah Sumbangan Bendera di Dinas Pendidikan Tuban Mencengangkan
Surat Dinas Pendidikan (Disdik) yang meminta sumbangan bendera merah putih ke Sekolah Dasar (SD) hingga Sekolah Menengah Pertama (SMP) disoroti oleh DPRD Kabupaten Tuban. Kendati surat perihal Gerakan Pembagian Bendera Merah Putih itu menjadi sorotan, namun hal itu tidak mempengaruhi jumlah bendera yang diterima oleh Disdik Tuban.
Pasalnya setelah surat tertanggal 16 Juni 2023 itu diterbitkan, Disdik Kabupaten Tuban bisa mengumpulkan sebanyak 2500 bendera merah putih kepada Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Tuban selaku koordinator pelaksanaan gerakan pembagian bendera merah putih tahun 2023.
"Sudah kami kumpulkan, jumlahnya sekitar 2500 bendera," terang Kepala Disdik Tuban, Abdul Rahmat, Kamis 6 Juli 2023.
Rahmat menuturkan, ribuan bendera merah putih itu dikumpulkan kepada Bakesbangpol Tuban, pada Selasa 4 Juli 2023 kemarin.
Dengan jumlah bendera yang terkumpul sebanyak itu, tentunya ini menunjukkan bahwa partisipasi dalam rangka menyambut HUT Kemerdekaan RI ke-78 sangat bagus. "Iya, rasa cinta tanah airnya tinggi mas," kata Rahmat.
Sementara itu, Bakesbangpol Kabupaten Tuban selaku koordinator pelaksanaan gerakan pembagian bendera merah putih tahun 2023 mencatat, hingga Selasa 4 Juli 2023 kemarin sudah ada ribuan bendera merah putih yang terkumpul.
Ribuan bendera merah putih ukuran 80 cm x 120 cm yang sudah terkumpul tersebut merupakan sumbangan dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tuban.
"Masih proses mas, sudah ada 3100 an bendera merah putih dari OPD-OPD yang masuk di Bakesbangpol," jelas Kepala Bakesbangpol Kabupaten Tuban, Yudi Irwanto.
Dia berharap, OPD-OPD bisa segera mengumpulkan sumbangan bendera merah putih dalam rangka menyemarakkan HUT Kemerdekaan RI ke-78 hingga pertengahan Bulan Juli 2023. "Diharapkan maksimal tanggal 15 Juli sudah terkumpul," pungkas Yudi.