Jumat Berkah Sedekah Sayuran dari Masjid ke Masjid di Magelang
Beragam jenis sayuran yang tertata rapi di atas meja Sayuran yang tersedia pun cukup banyak, mulai dari sayur tomat, kol, labu siam, pare, wortel, kangkung dan masih banyak jenis sayuran lainnya. Para bapak-bapak yang mengenakan pakaian rapi usai salat Jumat, secara tertib mengambil sayur yang berlokasi di halaman area masjid.
Mereka pun dengan tertib memilih sayuran mana saja yang akan mereka bawa pulang. Tampak wajah sumringah dari para bapak-bapak yang sudah mengambil sayuran tersebut. Pemandangan ini berbeda dengan masjid lainnya yang biasa membagikan nasi bungkus dan minuman di Jumat Berkah.
Dikutip dari akun TikTok @bangunmardiyono, masjid yang membagikan sayuran kepada jemaahnya itu berlokasi di Magelang, Jawa Tengah. Pemilik akun juga menuliskan dalam komentarnya, pembagian sayuran itu merupakan program Sedekah Jumat keliling (SEJUK) dari Masjid Khoiru Ummah di Masjid Roudhotul Amin, Magelang.
Sedekah Sayuran Keliling
Diketahui dalam kutipan unggahan TikTok, sedekah berupa sayuran ini ternyata dilakukan secara keliling, yakni dari masjid ke masjid setiap hari Jumat. Hari ini, di tanggal cantik, 9 September 2022, sedekah sayuran mentah ini digelar di Masjid Roudhotul Amin, Magelang. Sebelumnya, pembagian sayuran mentah ini digelar di Masjid Hidayatul Muttaqi Bendosari Salam, Magelang.
Tak lama diunggah, video tersebut mendapat sorotan netizen. Ada yang mengungkapkan jika kegiatan unik tersebut bisa menjadi sebuah ide inspirasi untuk masjid yang lain. Karena banyak dan bisa diambil sepuasnya, para jemaah yang mendapatkan sayuran bisa bikin istri di rumah bahagia.
Menurut pemilik akun @bangunmardiyono, sedekah sayur ini dilakukan lantaran harga sayur yang murah di pedesaan. "Benar sekali kk (kakak), saat sayur murah di desa tidak ada harganya tapi di kota sangat bermanfaat dan semoga jadi barokah untuk semua," balasnya dalam komentar menanggapi netizen.
Komentar Netizen
"Nah ini jadi inspirasi buat yang buang-buang sayuran atau buah saat gak laku, modal bbm dikit antar ke masjid buat sedekah, amal baik yang pasti akan lebih berkah," tulis akun @tanti13_17.
"Sedekah ini berkah buat istri di rumah. Apalagi yang terkadang emang agak sulit ekonominya. Orang kan nggak sama, ada yang kekurangan ada yang lebih," tulis akun @katrinasdiyah.
"Masyaallah barokallahulana Walakum," tulis akun @casandraloppe.
"Yang ngambil sayuran fix suami-suami sayang istri," ujar akun @yukichanchanel.
"Untung bapak-bapak, kalau emak-emak kayaknya pada heboh," tulis akun @user644792488.
Advertisement