Juarai Piala AFF 2018, Menpora Malaysia: Bangga Bisa Ukir Sejarah Baru
Timnas Malaysia berhasil menjadi juara piala AFF U-19 usai mengalahkan Myanmar 4-3 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Sabtu malam 14 Juli 2018. Kemenangan ini pun membuat Harimau Malaya mengukir sejarah baru di kompetisi ini.
Menurut Mentri Pemuda dan Olah Raga Malaysia Syed Saddiq mengatakan, kemenangan Malaysia ini menjadi sejarah tersendiri, setelah lima tahun tak pernah juara. Bahkan menurutnya timnas Malaysia ini sudah melakukan pemusatan training mulai dari level grassroot di klub dan sekolah sepak bola untuk pengembangan sepak bola Malaysia.
"Kita pastikan setiap training itu mulai dari grasroot bawah 16 bawah 18 supaya mereka sudah dapat siapkan dengan kukuh, kami kagum semangat hentak baik," kata Menteri termuda di Malaysia, usai pertandingan.
Ia juga menyampaikan, sebelum datang ke Sidoarjo, Syed Saddiq mengaku sambangi Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo. Tak hanya itu, ia datang ke Indonesia juga tak sendirian, ditemani oleh para penyokong Malaysia.
"Ya dari semalam saya bersama pak imam, dan Jumat kemarin bertemu dengan pak Jokowi. Saat ini saya bersama dengan penyokong-penyokong Malaysia dalam rangka menyaksikan lawan akhir Piala AFF, Myanmar," lanjutnya.
Sementara itu, dalam laga final piala AFF U19 antara Malaysia dan Myanmar dimenangkan oleh Malaysia dengan skor 4-3. (hrs)
Advertisement