Joshua Kimmich Diragukan Bakal Gabung Arsenal
Arsenal akhir-akhir ini dikaitkan dengan gelandang Bayern Munchen, Joshua Kimmich. Namun, mantan bek The Gunners, Mikael Silvestre, tak yakin jika keinginan Arsenal bakal terwujud.
Kimmich bisa dikatakan sebagai salah satu pilar penting dalam skuat Bayern. Ia sudah menjadi andalan di lini tengah Die Roten sejak tahun 2015.
Namun, Kimmich digosipkan bakal cabut dari Bayern pada musim panas nanti. Kontraknya di Allianz Arena habis di tahun 2025 dan hingga saat ini dia belum bersedia menandatangani kontrak baru yang disodorkan klub.
Kimmich sendiri santer dikabarkan akan pindah ke Premier League. Arsenal dilaporkan merupakan salah satu klub yang berminat pada jasa gelandang Timnas Jerman itu.
Silvestre berpendapat kalau Kimmich akan menjadi tambahan yang bagus untuk klub mana pun. Namun, Silvestre yakin kalau Arsenal bukan menjadi tujuan sang pemain.
“Dia pemain top dan tentunya Premier League harus masuk dalam radarnya. Dia ingin menemukan proyek yang tepat untuknya dan saya tidak yakin apakah Arsenal akan menjadi pilihan yang dia inginkan, tapi dia bisa menjadi pemain yang dicari klub.”
“Kimmich adalah pemain yang sangat saya sukai. Dia sangat berbakat secara teknis, dia seorang profesional sejati dan dia akan menambahkan banyak kualitas ke tim mana pun.”
Advertisement