Jokowi: Stadion Kanjuruhan akan Dibangun Ulang
Stadion Kanjuruhan di Malang, Jawa Timur rencananya akan dirobohkan dan dibangun ulang. Hal itu disampaikan Presiden Joko Widodo ketika menjamu Presiden FIFA Gianni Infantino.
Pernyataan Jokowi
"Tadi saya juga menyampaikan dan FIFA mengapresiasi untuk Stadion Kanjuruhan di Malang juga akan kita runtuhkan dan kita bangun lagi sesuai dengan standar FIFA," kata Jokowi di Istana Kepresidenan Jakarta, dikutip dari cnnindonesia.com, Selasa, 18 Oktober 2022.
Nantinya, Stadion Kanjuruhan yang baru akan menjadi contoh standar stadion yang baik. Selain itu pembangunan juga akan memperhatikan keselamatan penonton dan pemain di dalam stadion.
Pada kesempatan itu, Jokowi mengungkap sejumlah pembicaraan dengan Gianni. Dia berkata pembicaraan berfokus pada standar keamanan dalam stadion.
"Dengan manajemen stadion, utamanya yang berkaitan dengan fasilitas-fasilitas di stadion, standarnya seperti apa. Yang kedua, juga yang berkaitan dengan manajemen keamanan, manajemen security, juga kita bicarakan secara detail," ujarnya.
Renovasi PUPR
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) RI Basuki Hadimuljono sebelumnya juga menyampaikan rencana untuk merenovasi ulang Stadion Kanjuruhan, ketika berkunjung ke Kepanjen, Kamis 13 Oktober 2022.
Saat itu, Basuki menyebut ada tiga catatan penting dari hasil audit Stadion Kanjuruhan. Pertama terkait tak adanya tangga khusus bagi penonton di tribun ekonomi.
Temuan berikutnya, pintu stadion terlalu kecil dan dekat dengan tangga yang curam. Selanjutnya, tak ada pintu darurat yang bisa diakses oleh penonton.
Basuki juga menyatakan adanya perintah dari Jokowi, untuk melakukan renovasi ulang pada Stadion Kanjuruhan.
"Renovasi menggunakan dana APBN. Jika stadion belum direnovasi, Stadion Kanjuruhan dilarang menggelar aktivitas olahraga apapun.
"Kalau begini saja, tidak layak. Kalau tidak diubah, tidak boleh dipakai. Presiden sudah bilang Stadion Kanjuruhan direnovasi total. Semua tribun akan kami perbaiki, atapnya akan tertutup melingkar. Supaya menghilangkan jejak kesan dan akan kita bangun monumen di Kanjuruhan," kata Basuki.
Advertisement