Jimat 'omben-ombenan', Rahasia Peru Tahan Gempuran Argentina
Buenos Aires: Boleh percaya boleh tidak, sukses Peru menahan imbang tuan rumah Argentina 0-0 dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2018, pagi tadi, bukan hanya urusan teknis tapi juga non teknis.
Salah satu rahasia Peru adalah melarang pemainnya minum air pemberian pantia atau membeli dari penduduk Argentina. Mereka memilih membawa minuman mineral atau soft dirink sendiri dari negaranya.
Bagi orang Jawa Timur, prilaku Timnas Peru membawa minuman sendiri ini mirip dengan ritual omben-ombenan yang biasa diberikan orang "berilmu" untuk menyembuhkan dari kesurupan atau menambah kekuatan.
Dilansir dari The Sun, Dokter Tim Peru mengakui jika membawa minuman sendiri dari negaranya saat laga melawan Argentina. Namun bukan sebagai jimat, tapi untuk antisipasi tidak terulangnya insiden obat tidur yang pernah terjadi pada 1990 silam.
Saat itu, Argentina berlaga melawan Brasil Salah satu pemain Brasil, Branco meminum air yang diberikan oleh seseorang dari Argentina yang ternyata dianggap mengandung pil obat tidur.
Skuad Samba akhirnya harus menelan kekalahan 0-1 dari Argentina dan terpaksa berada tidak lolos putaran final Piala Dunia babak 16 besar.
Menurut pengakuan Branco, jika dirinya tiba-tiba saja merasa pusing pada babak pertama. Bintang sepakbola Argentina akhirnya membenarkan insiden tersebut empat balas tahun kemudian.
Entah karena ketakutan masa silam atau air mineral yang dibawa Peru memang mengandung tuah, yang pasti pemain Peru seperi tampil kesetanan dalam laga melawan Argentina yang berakhir imbang 0-0. Bahkan megabintang Lionel Messi dibuat frustrasi. Salah satunya tendangan konyol Messi yang melebar jauh dari gawang. tom
Advertisement