Jika Jarang Main, Lingard Siap Tinggalkan MU
Jesse Lingard memang sudah kembali dari masa peminjamannya. Namun pemain ini siap meninggalkan Manchester United jika tidak mendapatkan menit bermain yang cukup.
Seperti diketahui, pemain jebolan akademi Manchester United ini telah kembali dari masa peminjamannya di West Ham musim lalu.
Pemain berusia 28 tahun itu masih menjadi incaran utama West Ham setelah tampil mengesankan selama masa pinjamannya yang singkat. Betapa tidak, Lingard mencetak sembilan gol, lima assist dalam 16 pertandingan musim lalu.
Gelandang timnas Inggris itu kembali ke Manchester United musim panas ini, namun namanya tak masuk dalam skuad United saat menghadapi Leeds akhir pekan lalu setelah dinyatakan positif Covid-19 awal bulan ini.
Meski dikaitkan dengan West Ham, tujuan utama Lingard adalah kembali mendapatkan tempat dalam tim utama Setan Merah. Maka itu, bertekad untuk bekerja keras merebut satu tempat di sektor tengah United.
Diminati Banyak Klub
Manchester United tampaknya harus mempertimbangkan niat Lingard untuk hijrah ke klub lain. Sebab, jika ia memutuskan pergi, banyak klub lain yang siap menampung sang pemain.
Salah satu klub pesaing yang sangat meminati Lingard adalah Arsenal. Klub besutan Mikel Arteta itu diyakini mempertimbangkan merekrut Lingard sebelum beralih ke Martin Odegaard. Sedangkan sejumlah laporan telah mengaitkannya dengan Real Madrid, Paris Saint-Germain dan Inter Milan.
Namun, West Ham menjadi klub terdepan yang akan mengamankan jasa Lingard.Legenda Manchester Untied Gary Neville yakin transfer ke West Ham akan menjadi langkah yang bagus untuk Lingard.
"Jesse harus pergi. Dia mendapatkan kembali kebanggaannya tahun lalu bermain bersama West Ham," kata Neville.
"Dia pemain penting di sana dan dia akan kembali ke sini dan memainkan 15 pertandingan, serta menjadi pemain skuad yang baik, tetapi dia pasti tidak menginginkan itu lagi setelah apa yang dia alami musim lalu. Jesse harus pergi untuk dirinya sendiri."