Jihane Almira Chedid Juara Favorit Miss Supranational 2021
Wakil Indonesia, Jihane Almira Chedid sukses meraih gelar juara favorit atau Supra Fan Vote pada ajang Miss Supranational 2021. Hal ini diketahui saat malam grand final Miss Supranational 2021 yang digelar di MaĆopolska, Polandia, pada Sabtu 21 Agustus 2021 waktu setempat atau Minggu dini hari waktu Indonesia. Adapun gelar juara Miss Supranational 2021 diraih oleh kontestan Namibia, Chanique Rabe.
Walau belum berhasil mempersembahkan mahkota Miss Supranational 2021, tapi Jihane Almira Chedid tak pulang dengan tangan kosong. Puteri Indonesia Pariwisata 2020 itu sukses menyabet tiga penghargaan dalam ajang tahunan tersebut. Pertama, ia menjadi juara favorit atau Supra Fan Vote di Miss Supranational2021
Jihane Almira Chedid juga dinobatkan sebagai Miss Supranational Asia atau wakil dari benua Asia yang mendapat peringkat tertinggi. Selain itu, kostum nasional yang dibawa Jihane Almira Chedid dalam Miss Supranational 2021 juga mendapat predikat Best National Costume.
Dalam sesi kostum nasional, Jihane Almira Chedid membawakan National Costume yang bertemakan The Dashing of Equus Caballus. Busana ini adalah hasil kolaborasi Levico Butik dengan Eggie Jasmin Artisan Couture yang terinspirasi dari keunikan dan kegagahan dari Kuda Sumba Nusa Tenggara Timur (NTT).
Prestasi lain yang ditorehkan perempuan berusia 21 tahun itu adalah lolos 12 besar Miss Supranational 2021. Termasuk juara dalam Supra Chat Group 4 serta top 10 Miss Elegance.
Miss Supranational
Miss Supranational adalah kontes kecantikan yang berdiri di Panama dan diprakarsai oleh World Beauty Association dengan berkantor pusat di Polandia. Kontes ini pertama kalinya diselenggarakan pada 2009 dan memiliki slogan, yakni Glamour, Fashion and Natural Beauty.
Seharusnya, ajang tahunan ini digelar pada 2020, tapi diundur pada 2021 karena pandemi. Pada tahun ini, Miss Supranational 2021 digelar di Polandia. Ajang ini diikuti oleh 58 peserta dari 58 negara, termasuk Indonesia yang mengirimkan Jihane Almira Chedid.
Jihane Almira Chedid telah memulai karantina Miss Supranational 2021 pada 5 Agustus 2021. Perempuan kelahiran 4 Februari 2000 di Semarang, Jawa Tengah ini telah melakukan banyak persiapan bersama Yayasan Puteri Indonesia dan PT Mustika Ratu Tbk.
Jihane Almira Chedid juga mempunyai misi untuk mempromosikan produk-produk industri tradisional berbasis budaya karya anak bangsa, pariwisata, dan budaya. Prestasi yang pernah diraih wakil Indonesia di ajang Miss Supranational adalah saat Miss Supranational 2019.
Wakil Indonesia pada tahun ini, Fitriana Martasari terpilih sebagai 2nd runner up atau juara 3 Miss Supranational 2019. Setahun sebelumnya atau saat Miss Supranational 2018, wakil Indonesia, Wilda Octaviana Situngkir juga terpilih sebagai 3rd runner up atau juara 4.