Jersey Baru Arema ada Tiga Jenis, Aremania Harus Tahu
Arema FC resmi menggandeng produsen apparel kelas dunia, Munich-X selama kompetisi Liga 1 2019. Produsen apparel asal Spanyol ini dipilih karena memiliki sejumlah keunggulan.
Manajer Bisnis Arema FC, M Yusrinal Fitriandi mengaku bahwa menjadi keunggulan bagi Arema FC bisa bekerjasama dengan produsen apparel dunia layaknya Munich-X.
"Karena tidak hanya semua kebutuhan perlengkapan latihan dan bertanding pemain saja yang dilengkapi," katanya.
Munich-X juga menyediakan berbagai kebutuhan Arema, mulai latihan perdana, pre session, Piala Indonesia sampai kompetisi Liga 1 2019 bergulir nanti.
Pria yang akrab disapa Inal ini menyebutkan, Munich-X juga siap untuk melayani keinginan Aremania dalam mendapatkan jersey tim kebanggaan Aremania dengan mudah dan terjangkau.
"Tahun ini ditargetkan produksi jersey sebanyak 30 ribu buah. Ada tiga kategori jersey yang dijual, yakni authentic, replica dan fans jersey. Harganya disesuaikan dengan jenis kategori jersey tersebut," bebernya.
"Baik Arema FC dan Munich-X mengharapkan semua kalangan dapat membeli jersey kebanggaan ini," terangnya.
Inal menambahkan, untuk memenuhi target 30 ribu penjualan apparel baru ini, pihaknya telah menyusun program event untuk merangsang daya beli Aremania.
"Munich-X kebetulan sangat respect dengan event pengembangan sepak bola, nanti akan ada banyak event turnamen mulai futsal, kegiatan di sekolah, di kampus, dan di berbagai ruang publik lainnya," katanya.
"Coaching Clinic, festival Akademi Arema berbagai umur, dan kegiatan edukatif lainnya yang menggembirakan dan menghibur. Dan mulai Mei akan disusun rangkaian kegiatan menyambut HUT Arema FC ke-32 tahun," pungkasnya.
Advertisement