Jepang Sabet Dua Gelar di Indonesia Open 2019
Jepang berhasil meraih dua gelar di ajang BWF World Tour Super 1000 Indonesia Open 2019 setelah sektor ganda putri dan tunggal putri menyumbangkan gelar juara. Hasil ini juga memastikan Jepang menjadi juara umum dalam gelaran yang diadakan di Istora Senayan, Jakarta tersebut.
Gelar pertama Jepang datang dari nomor ganda putri setelah dalam final yang mempertemukan sesama wakil Negeri Sakura tersebut, Sayaka Hirota/Yuki Fukushima berhasil mengalahkan kompatriotnya Ayaka Takahashi/MIsaki Matsutomo 21-16, 21-18.
Dengan hasil ini, Sayaka/Yuki yang merupakan unggulan ke-2 turnamen sukses mempertahankan gelar juara mereka di Indonesia Open setelah tahun lalu juga berhasil meraih gelar juara di ajang yang sama.
Sementara satu gelar lainnya datang pada nomor tunggal putri. Gelar tersebut disumbangkan oleh Akane Yamaguchi yang berhasil mengalahkan tunggal putri asal India, Pusarla Sindhu. Akane yang merupakan unggulan ke-4 turnamen berhasil membungkam Sindhu dua set game langsung 21-15, 21-16 dalam tempo 51 menit.
Hasil ini memastikan Jepang menjadi juara umum pada gelaran Indonesia Open 2019 dengan dua gelar dari sektor tunggal putri dan ganda putri.
Sementara di nomor ganda putra, gelar juara telah dipastikan menjadi milik Indonesia setelah Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon berhasil lolos ke final dan menantang senior mereka Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. Kedua pasangan akan bertanding pada pukul 18.00 WIB.
Di nomor ganda campuran, gelar juara juga telah dipastikan akan menjadi miliki China, setelah dua wakilnya yakni Zheng Siwei/Huang Yaqiong dan Wang Yilyu/Huang Dongping akan saling berhadapan di partai puncak.
Satu gelar lainnya di nomor tunggal putra akan diperebutkan oleh pemain asal Denmark, Anders Antonsen yang akan menghadapi pemain asal Taiwan, Chou Tien Chen.
Advertisement