Jenazah Pria Tua di Jalan Gresikan Diketahui Saat Sudah Membusuk
Seorang kakek, ditemukan tewas dengan kondisi jenazah menghitam di kamar kos Jalan Gresikan, pada Sabtu, 29 Oktober 2022, malam. Korban diduga meninggal karena sakit dan tidak ada yang merawat.
Kanit Reskrim Polsek Tambaksari, Iptu Suprayogi mengatakan, identitas jenazah tersebut adalah, Benny Suroyo, 60 tahun, dan ber-KTP Jalan Bulak Banteng. Lelaki itu tinggal seorang diri selama kos.
Penemuan itu, kata Yogi, berawal ketika pemilik kos merasa ada yang janggal dengan kondisi kakek itu. Pasalnya, pria tersebut sama sekali tidak terlihat keluar kamar selama berhari-hari.
"Pemilik kos menyuruh karyawannya untuk melihat kondisi Benny, lantaran tidak keluar berhari-hari. Pas sampai di kamarnya tercium bau menyengat," kata Yogi, ketika dikonfirmasi, Minggu 30 Oktober 2022.
Mengetahui hal itu, karyawan kosan pun mendobrak pintu secara paksa kamar pria malang tersebut. Ketika terbuka, korban dalam kondisi tidak bernyawa dan jenazahnya terlentang.
Korban diduga sudah meninggal jauh-jauh hari, namun tidak ada yang mengetahuinya karena tinggal sendirian. Hal ini diketahui dari bau menyengat yang keluar dan kulitnya menghitam. "Saat menemukan korban dalam kondisi meninggal, karyawannya langsung menghubungi call center 112 dan Polsek Tambaksari sehingga kami datang bersama tim inafis," jelasnya.
Berdasarkan pemeriksaan pertama, Yogi menyebut jika korban meninggal lantaran sakit. Sebab, sama sekali tidak ditemukan luka yang menunjukan kekerasan di tubuh pria tua tersebut. "Tidak ditemukan luka tanda kekerasan. Kemungkinan meninggal karena sakit. Tapi kita masih menunggu hasil visum," ujar dia.
Yogi mengungkapkan, tubuh korban sudah dievakuasi ke kamar jenazah RSUD Dr. Soetomo, guna dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. Di sisi lain, para saksi juga telah dimintai keteranganya.
Advertisement