Jembatan Antar Desa di Nganjuk Putus Akibat Banjir
Jembatan penghubung antara Desa Kweden Kecamatan Ngetos dan Desa Salamrojo Kecamatan Berbek Kabupaten Nganjuk putus pada Jumat, 12 Maret 2021 pukul 23.15 WIB.
Akses utama yang menghubungkan dua desa ini putus akibat curah hujan tinggi dan debit sungai yang deras. Dampaknya 500 warga terisolir.
Kepala Dinas PUPR Nganjuk, Gunawan Widagdo mengatakan, hari ini tim dari dinas PUPR dan BPBD Kabupaten Nganjuk meninjau langsung ke lokasi jembatan yang putus.
"Rencananya akan dipasang jembatan Bally untuk sementara waktu agar akses masyarakat tidak terhambat. Akses jalan alternatif cukup jauh, ditambah jalur pegunungan yang cukup sulit dan sebagian dalam kondisi rusak," katanya, Sabtu, 13 Maret 2021.
Gunawan menambahkan, untuk pemasangan jembatan Bally masih berkoordinasi dengan pemerintah propinsi Jawa Timur terlebih dahulu.
Sebab, Dinas PUPR tidak memiliki sarana jembatan darurat tersebut, sehingga perlu adanya pengadaan.