Jelang Pilwali Surabaya 2024, Eri-Armuji Terima Surat Tugas dari Demokrat
Walikota Surabaya petahana Eri Cahyadi telah menerima surat tugas dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat, yang ditujukan kepada dirinya dan Wakil Walikota petahana Armuji, untuk maju dalam Pemilihan Walikota (Pilwali) Surabaya 2024.
Eri Cahyadi menerima secara langsung surat tugas tersebut dari Ketua Bappilu DPP Demokrat Andi Arief dan Sekretaris Majelis Tinggi DPP Demokrat Andi Mallarangeng di kantor DPP Partai Demokrat, Jalan Proklamasi, Menteng, Jakarta.
Eri tidak ditemani oleh wakilnya Armuji, namun didampingi oleh Ketua DPC Partai Demokrat Surabaya Lucy Kurniasari dan Ketua Tim Penjaringan Pilwali Surabaya DPC Demokrat Surabaya Moch. Machmud.
Machmud menjelaskan, surat tugas yang dikeluarkan partai pimpinan Agus Harimurti Yudhoyono tersebut, bukanlah rekomendasi resmi. Namun sosok yang telah dipercayakan untuk menerima surat tugas sudah pasti bakal mendapat rekomendasi dari DPP Partai Demokrat.
"Jadi, untuk pasangan calon yang telah menerima dan mendapatkan surat tugas dari DPP Partai Demokrat, 90 persen sudah dapat dipastikan bakal menerima rekomendasi juga," tegas Machmud, Selasa 11 Juni 2024.
Anggota Komisi A DPRD Kota Surabaya ini juga menerangkan, surat rekomendasi untuk maju dalam kontestasi Pilkasa 2024 nantinya akan dikeluarkan secara langsung oleh Ketua Umum Partai Demokrat sendiri, Agus Harimurti Yudhoyono.
"DPP juga menyampaikan kepada kami bahwa rekomendasi untuk Eri-Armuji akan turun dan dikeluarkan secepat mungkin," tambah Machmud.
Mantan Ketua DPRD Kota Surabaya ini juga membeberkan saat surat tugas untuk Eri-Armuji sudah resmi diturunkan, maka segenap kader Demokrat Surabaya siap membantu kemenangan Eri-Armuji dalam Pilwali Surabaya 2024 nanti.
"Saat (surat tugas) sudah turun, Demokrat tidak hanya mengusung tapi juga membantu kemenangan dengan versi demokrat, kami akan turun setiap hari dan memperkenalkan ke masyarakat," tegas dia.
Denga turunnya surat tugas secara shahih dari Partai Demokrat, maka pasangan petahana Eri Cahyadi-Armuji telah mengantongi dua surat tugas untuk maju dalam kontestasi Pilwali Surabaya 2024.
Sebelumnya. Partai Kebangkitan Bangsa juga telah mengeluarkan surat tugas untuk mereka. Namun hingga saat ini, partai induk Eri-Armuji, PDI-P, belum kunjung mengeluarkan surat tugas ataupun rekomendasi.
Advertisement