Jelang Pilkada, Kapolres Kediri Kota Ajak Jurnalis Tangkal Konten Bernarasi Hoax
Polres Kediri Kota mengajak sejumlah pekerja media di Kediri untuk saling bersinergi berkolaborasi menjaga Kota Kediri kondusif menjelang pelaksanaan Pilkada, 27 November 2024.
Ajakan ini disampaikan Kapolres Kediri Kota AKBP Bramastyo Priaji, saat menggelar kegiatan bertajuk “Sambung Guyub Dandim 0809 Kediri”, dan “Kapolres Kediri Kota bersama Awak Media dalam Rangka Ciptakan Pilkada 2024 yang Aman serta Kondusif”, dilaksanakan di Ruang Rupatama Polres Kediri Kota, Selasa 10 September 2024.
Dalam kesempatan itu, Kapolres Kediri Kota AKBP Bramastyo Priaji mengatakan, sebelum dilaksanakan acara ini pihaknya sudah meminta ijin kepada Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Imam Sugianto untuk bersilaturahmi mengumpulkan awak media.
"Kapolda Jawa Timur sangat senang menyambut hangat dan mengirimkan salam kepada rekan media. Beliau juga menyampaikan pesan ke pekerja media Kediri raya untuk selalu berkolaborasi dengan unsur TNI Polri dan terus menyuarakan berita secara masif dengan tujuan menjaga kondusifitas Jawa Timur dan Kediri Raya pada umumnya," terangnya.
Kapolres Kediri Kota juga membacakan pesan dari Ketua PWI Jawa Timur, Lutfil Hakim pada saat menggelar pertemuan di Malang beberapa waktu lalu, agar insan pers tetap menjaga netralitas melalui cara menyebarkan informasi yang benar serta cegah tangkal peredaran konten bernarasi hoax.
"Pesannya jalin terus koordinasi dan kolaborasi dengan rekan-rekan TNI-Polri serta KPU dan Bawaslu secara masif untuk menciptakan situasi aman tentram adem ayem pada saat menjelang hingga sampai pelaksanaan pemungutan suara," ajaknya.
"Kita ajak untuk sama-sama mengawal kegiatan yang ada di Kota Kediri. Sehingga dapat berjalan dengan baik Harkamtibmas tetap terjaga, sehingga kampung halaman kita tetap menjadi tempat yang kita cintai merasakan nyaman dan kondusif dari pemberitaan yang diberikan secara akurat, informatif, dan terpercaya," ucapnya.
Advertisement